Bertarung Demi Sebuah Harga diri
Ego golongan semakin dikedepankan
Melupakan Nilai persahabatan
Bangku hantam untuk menjadi yang terbaikKekuasaan yang Harusnya suci
Berubah menjadi permusuhan
Api kebencian terus di pupuk
Melupakan kemanusiaanKemanusiaan yang Harusnya Di pupuk dalam kekuasaan
Terlantar Seperti anak tiri yang kesakitan
Bulsitkah membicarakan kemanusiaan
Dalam petarungan yang memabukanKeserakahan adalah dalangnya
Kebodohan adalah penyebabnya
Kemunafikan adalah buah dari hasil Pendidikan yang di berikan.Terus peralat kebenaran
Hingga kebenaran tak lagi menjadi Sebuah kebenaran
Terus propaganda kebohongan
Hingga kebohongan tak lagi menjadi Sebuah kebohongan.Karawang, 25.12.2016
KAMU SEDANG MEMBACA
Sabda Semesta
PuisiSabda Semesta merupakan kumpulan puisi tentang kehidupan yang berdasarkan pada femomena sosial yan terjadi dan dapat dirasakan oleh penulis, selain kritik sosial, Sabda Semesta ini berisi puisi tentang persahabatan dan cinta.