Selamat membaca dan semoga terhibur😊
Jangan lupa kasih vote untuk author
😘🙏🏻
Ganesh keluar dari gedung Dekanat dengan wajah letih lesu lunglai sama sekali tidak ada semangat. Dia merasa sangat sial. Ucapan dari sahabatnya itu bak sihir yang menjadi kenyataan. Ketiga sahabatnya langsung menghampiri Ganesh dengan penuh rasa penasaran. Ganesh pun menjawabnya dengan pasrah. Rasa kecewa dan marah campur aduk menjadi satu. Ingin rasanya dia berteriak kencang. Mengapa dia bisa sesial ini? Mengapa Richie memilihnya? Dia merasa menyesal memiliki nama tersebut karena telah menyeretnya ke dalam lubang penderitaan. Selama lebih dari tiga bulan dia harus rela berhadapan dan bertatap muka dengan orang yang paling dia benci. Richielah yang menempatkan dia di Program acara berita stasiun TV tersebut. Itu berarti, Ganesh akan magang sebagai asisten Executive Producer program tersebut. Selain sebagai news anchor, Richie adalah Chief Executive Producer sekaligus news anchor program berita di Vision TV. Otomatis secara langsung, Ganesh menjadi asisten Richie selama dia magang di sana.Sudah dapat dipastikan mulai bulan depan Ganesh akan bertemu dan berhubungan langsung dengan Richie. Ganesh merasa amat tertekan menerima kenyataan hidupnya. Apalagi orang yang dibencinya itu memiliki pengaruh kepada nilai akademiknya nanti. Dia harus rela menjalani masa magang selama tiga bulan lebih itu dengan pria yang dibencinya. Tidak ada pilihan lain, dia tidak mau beasiswa penuh yang diraihnya mati-matian itu pupus hanya karena dia menolak magang di sana. Apalagi kondisi ekonomi keluarga yang berkecukupan. Sejak dia ditinggal pergi Ayahnya lima tahun lalu, Ibu tercintalah yang menjadi tulang punggung keluarga. Ganesh tidak ingin merepotkan ibunya, sehingga dia sama sekali tidak pernah meminta uang untuk biaya kuliahnya. Untung saja kini kakaknya sudah bekerja sehingga ibunya tidak perlu lagi bekerja banting tulang menafkahi kedua anaknya.
💩
💩
💩
💩
💩
💩
Hari pertama magang...
👩🏻💻
👩🏻💻
👩🏻💻
👩🏻💻
Ganesh dan kesembilan teman magang dari kampusnya sudah berkumpul di ballroom gedung stasiun TV tersebut. Sebelum memulai magang, ada ceremonial kecil sebagai pembukaan bagi para mahasiswa yang sudah terpiilih untuk magang di sana selama 100 hari ke depan. Peserta magang lumayan banyak hampir satu kelas, tidak hanya dari kampus dimana Ganesh kuliah, tetapi dari beberapa Universitas yang ada di Indonesia. Rasa kekesalan Ganesh berkurang karena dia mendapatkan teman baru dari mahasiswa di luar kampusnya. Tak lama kemudian CEO Vison TV, Dewan Direksi dan beberapa Kepala Program acara datang dan menyambut hangat para peserta magang. Beberapa sambutan dari mulai CEO, Dewan Direksi hingga Richie pun sukses membuat suasana ruangan tersebut ramai. Apalagi ketika Richie naik ke panggung dan memberikan sambutan hangat, semua peserta magang yang tampak antusias sekali bisa bertatap muka langsung dengan idolanya. Kecuali Ganesh, dia malah sibuk memainkan ponselnya. Dia sangat malas mendengar kata-kata sok bijak dari mulut Richie yang menurutnya itu omong kosong belaka dan hanya sebatas pencitraan.
KAMU SEDANG MEMBACA
My Girl is My Haters (END)
RomanceSUDAH TERBIT EBOOK dan CETAK!! sebagian sudah dihapus ceritanya PER TANGGAL 1 FEBRUARI 2020 Beberapa cerita mengandung unsur dewasa. Hanya bagi mereka yang sudah punya KTP dan SIM atau NPWP!! 😄 Ganesha Putri Merdeka, terlahir dengan nama unik karen...