1

16K 436 22
                                    

"Una udah balik tapi ini masih di apartemen kalau Daddy berkenan Una nyaranin setelah misi ini selesai baru akan ke mansion, dan Daddy jangan lupa daftarin Una sebagai murid beasiswa juga beliin baju yang sedikit besar" Ucap Una kepada Daddy-nya (telpon)

"Kamu gapapa tinggal sendiri nak?? Oke kalau itu mau mu Daddy akan berikan tapi harus jaga kesehatan , banyak in makan juga jangan bergadang ya nak" ucap Daddy

"Iya dad, jangan khawatir Una bisa jaga diri kok. Seharusnya Daddy yang banyakin makan sayur jangan sampai lagi Una dapat panggilan dari rumah sakit karena Daddy ya" ucap Una kepada Daddy-nya

"Iya Una, beberapa hari ini juga berkas punya Daddy sebagian diambil alih Abang mu jadi waktu istirahat Daddy bertambah walau sedikit hehe" ucap Daddy

"Una tutup dulu ya dad, udah ngantuk soalnya biarpun besok Minggu tapi tetap aja ngantuk Una ngalahin niat bergadang hehe" ucap Una dan berakhirnya telpon antara anak dan ayahnya

Dan benar saja setelah nya Una tertidur dengan pulas di bawah selimut menghalangi dingin nya hujan yang sedang mengguyur kota metropolitan ini, pagi harinya Una terbangun karena mendengar suara azan subuh yang terdapat sebagai alarm di handphone kesayangannya lalu bergegas mengambil air wudhu dan melaksanakan kegiatan shalat subuh dengan khusyuk. Setelahnya Una akan melakukan olahraga yoga di ruangan khusus yang terdapat di apartemen nya ya karena di sediakan Daddy lah, belajar melalui YouTube dengan gerakan yang sama agar tubuhnya enakan dikit sebab semalam itu dihabiskan duduk di pesawat biar gak sehari penuh, badan Una sakit karena duduknya lama sih.

Menu sarapan kali ini adalah nasi goreng spesial buatan Una, minumannya teh anget bercampur madu. Sarapan siap hati pun gembira begitulah, ini udah jam 09.30 saatnya Una menuju pasar tradisional yang masih terdapat di Jakarta dengan motor dikendarai oleh nya juga terdapat tas dari purun agar bisa meletakkan belanjaan nya nanti. Pokoknya Una udah gak sabar datang ke pasar alhasil dirinya malah ngebut sempat sih mengguyur seorang laki-laki yang tengah mogok motor sebenarnya Una pengen bantuin tapi itu orang mengomel dengan kata-kata kasar, alhasil Una kabur aja daripada kena sial biarpun salah tapi Una ingat kalau ketemu lagi Una bakalan minta maaf kok janji.

"Ikan ini berapa harganya bu?? Una mau dong beli 1 ekor" ucap Una tersenyum menyapa salah satu pedagang ikan

"Rp 50.000 nak ibu belah atau mau belah sendiri??" Ucap itu pedagang

"Belahin Bu sekalian bungkus, ini uangnya " ucap Una dan setelah menerima barang belanjaan yang terdapat didalamnya yakni ikan, sayur mayur, jangan lupa buah-buahan Una langsung menuju apartemen.

Kali ini dirinya akan memasak makanan lokal khas Nusantara sambil menunggu matang dirinya tinggal membuat status ig karena followers Una itu banyak walaupun bukan artis, nah sekarang udah matang dan siap di santap ihh membuat perut nya ketagihan sungguh lezat. Setelah itu Una shalat dan bersiap-siap membaca novel setelah nya ia akan tidur siang tapi sebelum itu paket yang Daddy nya berikan sudah sampai dengan seperti yang diharapkan nya, Daddy emang terbaik esok akan menjadi hari yang melelahkan dan akan dilakukan dengan hati-hati dan jangan sampai terkecoh.

Pagi ini Una akan berangkat menuju kelas barunya dengan baju yang sopan namun sedikit kebesaran dan sedikit penyamaran, softlens warna hitam sebab mata Una mines juga rambut dikepang 2 Una itu suka aja yang rapi-rapi tas dan sepatu warna hitam khas anak sekolah lengkap sudah, sayangnya Una gak bawa motor melainkan naik angkot untuk memperkuat penyamaran nya .

Njua_002
03- November - 2019

KOUSHIKTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang