2. Perbedaan Haji Qiran, Ifrad dan Tamattu: Mana yang Lebih Afdhal

69 1 0
                                    

Perbedaan Haji Qiran, Ifrad dan Tamattu : Mana Yang Lebih Afdhal

Thu 19 September 2013
Pertanyaan : 

Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Semoga Allah SWT selalu melilmpahkan rahmat dan kasih sayang-Nya kepada ustadz sekeluarga, Amin.

Ustadz yang dirahmati Allah, mohon penjelasan yang rinci tentang apa perbedaan antara haji qiran, ifrad dan tamattu'? Apalah ketiga jenis haji itu merupakan perbedaan pendapat dalam mazhab-mazhab yang ada di tengah ulama atau bagaimana?

Lalu yang mana dari ketiganya yang lebih kuat dalilnya atau yang afdhal untuk kita jalani?

Syukran jazila atas penjelasan dari ustadz. Dan sebelumnya saya ucapkan terima kasih, jazakallahu khairal jaza'.

Wassalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Jawaban : 
Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh,

Ada tiga istilah yang seringkali kita dengar terkait dengan tata cara pelaksanaan ibadah haji, yaitu Qiran (قِرَان), Ifrad (إِفْرَاد) dan Tamattu’ (تَمَتُّع).

Sesungguhnya ketiga istilah ini membedakan antara teknis penggabungan antara ibadah haji dengan ibadah umrah. Kita tidak bisa memahami apa yang dimaksud dengan ketiga istilah ini kalau kita belum memahami bentuk haji dan umrah.

A. Persamaan dan Perbedaan Antara Umrah dan Haji

Sekedar menyegarkan ingatan, haji dan umrah adalah dua jenis ibadah ritual yang masing-masing punya persamaan dan perbedaan.

1. Persamaan Umrah dan Haji

Di antara persamaan antara ibadah haji dan ibadah umrah adalah : 

1. Umrah dan haji sama-sama dikerjakan dalam keadaan berihram.

2. Umrah dan haji sama-sama dikerjakan dengan terlebih dahulu mengambil miqat makani, sebagaimana sudah dibahas pada bab sebelumnya.

3. Umrah dan haji sama-sama terdiri dari tawaf yang bentuknya mengelilingi Ka’bah tujuh putaran, disambung dengan sa'i tujuh kali antara Shafa dan Marwah, lalu disambung dengan bercukur atau tahallul. Boleh dibilang ibadah haji adalah ibadah umrah plus beberapa ritual ibadah lainnya.

2. Perbedaan Umrah dan Haji

Namun umrah dan haji punya perbedaan yang sangat mendasar, antara lain : 

1. Semua ritual umrah yaitu tawaf, sa'i dan bercukur, cukup hanya dilakukan di dalam masjid Al-Haram. Sedangkan ritual haji adalah terdiri dari ritual umrah ditambah dengan wukuf di Arafah, bermalam di Muzdalifah, melontar Jamarat di Mina sambil bermalam selama disana selama beberapa hari.

2. Ibadah umrah bisa dilakukan kapan saja berkali-kali dalam sehari karena durasinya cukup pendek, sedangkan ibadah haji hanya bisa dikerjakan sekali dalam setahun. Inti ibadah haji adalah wuquf di Arafah pada tanggal 9 Dzulhijjah. Dimana durasi ibadah haji sepanjang 5 sampai 6 hari lamanya.

Jadi karena ibadah umrah dan haji punya irisan satu dengan yang lain, atau lebih tepatnya ibadah umrah adalah bagian dari ibadah haji, maka terkadang kedua ibadah itu dilaksanakan sendiri-sendiri, dan terkadang bisa juga dilakukan bersamaan dalam satu ibadah.

Dan semua itu akan menjadi jelas kalau kita bahas satu persatu istilah Qiran, Ifrad dan Tamattu’.

B. Haji Qiran

1. Pengertian

a. Bahasa

Istilah qiran (قِرَان) kalau kita perhatikan secara bahasa (etimologi) bermakna :

ملخص الفقه الإسلامي {٥} - كتاب أحكام الحج والعمرة ✓Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang