Mistake [7]

398 171 134
                                    

[📸 pict di atas foto Ayma]

°●°●°●°

Proses pendewasaan dalam hidup ini adalah melalui ujian-ujian yang terjadi dalam hidupmu

🍁Umi Ahdia🍁

°●°●°●°

"Abi, apa keputusan Abi atas kejadian ini?" Tanya Umi Ahdia setelah menceritakan apa yang terjadi oleh Ayma.

"Bentar Abi pikirkan dulu, apa perlu kita pindah lagi?" Ujar Abi Harist dengan perasaan sedih. Abi Harist memikirkan cara, bagaimana jika mereka pindah tapi tidak merepotkan pekerjaan beliau, apakah harus Ayma melarikan diri dari masalah lagi? atau harus Ayma menghadapi masalah ini.

"Abi, Umi, usul Ezar kalo misal yang di pindah Ayma sama Ezar gimana? Ayma pindah satu kota tempat kuliah Ezar. Nanti disana kita nyewa kost-kost an." Usul Bang Ezar.

"Nggak bisa Ezar, Ayma terlalu kekanak kanakkan jauh dari jangkauan orang tua, walaupun sekarang dia berusaha berubah tapi masih terlihat sikapnya yang kekanak kanakan itu." Ucap Umi Ahdia dengan lesu.

Bagaimana mungkin Ayma seorang anak SMA dikatakan anak kecil? ya karena dari dulu dia dimanjakan oleh keluarganya. Hingga Ayma berbeda dari yang lain. Dia memiliki penyakit Sindrom Cinderella Complex.

Ciri-ciri orang yang mengalami sindrom cinderella complex adalah sebagai berikut:

▶️Manja.
▶️Selalu ingin dilindungi.
▶️Merasa tidak berdaya.
▶️Kurang percaya diri.
▶️Selalu ingin bergantung pada orang lain.

Seperti halnya sindrom peter pan, cinderella complex juga dapat muncul karena adanya pola pengasuhan yang salah ketika kecil. Orangtua yang selalu berusaha hadir dan terlibat dalam setiap urusan anak, membuatnya tumbuh menjadi pribadi yang manja dan selalu ingin bergantung pada orang lain.

Itulah kenapa Ayma tak selalu jauh dari orangtuanya. Karena kelainan itu.

"Emm Abi coba tanyakan dulu ke teman Abi, Jadi untuk diskusi malam ini kita akhiri, Ezar sana kembali ke kamarmu dan istirahat." Ucap Abi Harist sambil beranjak dari sofa dan menuju ke kamarnya.

Umi Ahdiapun segera menyusul Abi Harist. Sedangkan Bang Ezar masih duduk dan terdiam diruang keluarga.

bagaimana mungkin kejadian ini bisa terulang? mana bocah brengsek itu lagi yang melakukannya. Batin Bang Ezar dengan penuh kemarahan.

°●°●°●°

Azan shubuh mulai berkumandang dimana-mana, salah satunya didekat rumah Keluarga Ayma. Aymapun terbangun mendengar suara Alarm jamnya yang bersamaan dengan Azan shubuh.

[Alhamdulillahilladzi ahyaana bada ma amaatanaa wa ilaihin nushur.] Do'a Ayma setelah dari bangun tidurnya.

Ya allah apakah nanti hamba mampu bila hamba bertemu dengannya lagi. Batin Ayma dengan sedih

Ya allah untuk kesekian kalinya hamba meminta perlindunganmu, hamba minta tolong, bantu hamba melupakan kejadian kemarin, bantu hamba memaafkan orang itu, yang membuat hamba sakit untuk kesekian kalinya, yang membuat hamba terpuruk. Kuatkanlah hamba untuk menghadapi kejadian ini lagi, dengan orang yang sama pula. Ampunilah kesalahan hamba selama ini, ampunilah dosa dosa hamba, dosa keluarga hamba, dan dosa setiap kaum muslimin. Do'a Ayma setelah mendengarkan dan menjawab suara Azan shubuh dengan tangis.

Mɪsᴛᴀᴋᴇ Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang