Kahfi, Benarkah kau laki-laki itu?
Yang dikirim Tuhan untukku?Kahfi, Mengapa kau datang saat aku mengerami rasa yang tak pernah usai ini.
Kahfi, Mengapa kau harus hadir disaat diri ini sedang berdiri dalam penantian?
Dengan gagahnya kau berjalan di menyabut kedatanganku.
Kahfi, Katamu aku adalah satu-satunya dari ribuan bintang yang terpilih untukmu.
Sekarang, lihatlah ke atas, sedang ada banyak bintang disana. Pilihlah salah satu untukmu.
Kahfi, Bisakah kau usaikan ini saja? Jangan di paksakan untuk bertahan jika itu menyakitkan.
Barang kali luka yang sudah ada itu tergores semakin dalam.
Kahfi, Bahkan sebanyak apapun maafku ini sudah tak bisa mengembalikan senyuman di wajahmu lagi.
Kahfi, Ternyata aku salah.
Aku salah mengira aku telah meremukan hatimu.Pada akhirnya hati kita yang sama-sama remuk tak bisa lagi di kembalikan seperti semula.
Maaf semuanya tidak bisa kembali pada sedia kala.
Tertanda
Naura Shafa Azzahra_______________________________
Alhamdulillah. Bisa kembali di tulisan yang jauh dari kata Baik ini. Semoga selama cerita ini berlangsung bisa memberi manfaat dan menghibur kalian.
See you next part.
KAMU SEDANG MEMBACA
Kahfi [Selesai]
Spiritual⚠️ Romance - Spiritual ⚠️ Jika masih ada pria di dunia ini yang mampu memuliakan wanitanya, maka tidak ada alasan bagiku menolak kedatangannya. Jika mencintai dan dicintai adalah pilihan. Maka memilihnya adalah takdir yang telah Tuhan tetapkan. 📖...