Ruang Sunyi..

144 10 0
                                    

Waktu sendirian dengan dirimu sendiri hanya dapat ditemukan didalam jiwamu.

Ada yang berbeda pada hari-hari sebelumnya saat kita merasakan sedang berada pada lingkaran tentang satu manusia yang menjadi pusat bahagia kita. Dan saat ini, kita bertemu difase yang semuanya berhenti untuk di rasakan, kita seperti berada di satu ruang yang sunyi tanpa lagi ada hal-hal yang biasa untuk dilakukan bersama.

_Healingbywriting
Tuhan menciptakan "cinta" sebagai komitmen, tentang bagaimana kita mampu melewatinya bersama-sama sebagai "ujian" yang terus menerus kita kerjakan, tentang bagaimana kita terus bertahan jika harus remedial, tentang bagaimana kita terus ada untuk saling belajar, tentang bagaimana kita menggunakan cara-cara yang sesuai dan saling kompromi untuk kita bisa selalu fokus dengan komitmen yang sudah kita pilih, dan tentang bagaimana kita konsisten menyelesaikannya sampai kita lulus dan naik kelas.

Kita hanyalah manusia biasa, yang bisa berubah-berubah keadaan hatinya, yang bisa menyerah dan berhenti kapan saja, dan yang bisa melakukan kesalahan, baik kesalahan kecil dan kesalahan besar. Tapi, bagaimana kita mengatur diri kita untuk menahan hal-hal negatif untuk terjadi dan bagaimana kita melakukan hal-hal baik sebagai sumber energi positif yang ada didalam diri kita.

Saat semua sedang kita lakukan, kita akan bertemu dengan keadaan yang sangat melelahkan. Mulai berpikir tentang hal-hal yang bisa mengembalikan suasana hati dengan instan. Merenung adalah pekerjaan paling baik, untuk kita mengingat kembali, untuk kita berpikir dengan suasana hati yang tenang, bahwa lelah hanya butuh istirahat tanpa harus berhenti.

Ruang sunyi sebagai ruang meditasi yang kita butuhkan dikala kita sedang down dan sedang lelahnya perihal hidup. Hidup tentang perjuangan bukan? Takdir tidak akan bisa untuk dipesan, tapi kita bisa mengubah hidup menjadi lebih baik lagi. Saat kita merasa yakin, sesulit apapun pasti akan kita jalani.

Ada yang sulit untuk keluar dari sunyi, adalah meyakinkan diri untuk bertahan dari satu hal yang sedang kita genggam. Pernah kita bertanya, apakah melepaskan adalah penyelesaian akhir? Tergantung hal apa yang sedang kita perjuangakan. Jika kita memperjuangkan hal yang mungkin dan layak, maka teruslah berjuang.

Sunyi hanya tentang keadaan yang kita ada-adakan dan kita ciptakan. Padahal, kita bisa keluar dari ruang tersebut untuk menciptakan cerita-cerita baru.

Untuk sunyi yang sedang kita rasakan, pahamilah dengan baik. Bahwa kita manusia memang membutuhkan satu ruang sunyi, tempat dimana kita menemukan kedamaian hati. Untuk sebentar mengistirahatkan diri dan bukan untuk berhenti. Karena beberapa hal dalam hidup, memang ada yang tidak bisa tejadi sesuai yang kita ingini.

Healing By Writing Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang