Aku mempunyai harapan dan sebuah mimpi. Meskipun aku masih berada dalam lorong kenyataan yang begitu gelap dan sunyi. Kata orang, sebuah harapan akan menjadi cahaya untuk menunjukan kita jalan menggapainya. Cahaya itu bukan berada pada penglihatan, tapi berada pada ruang hati. Harapanku telah memenuhi ruang tersebut. Sehingga, harus egois pada cinta yang menjadi tuan rumahnya. Tuan, perbedaan kita bukan hanya tentang sebuah keyakinan, tapi juga tentang sebuah kenyataan. Aku dan dirimu berada dalam dua harapan yang berbeda untuk menjalani kenyataan tersebut. Takdir bukan mempermainkan, tapi menyadarkan. Karena tak seharusnya perasaan itu merubah sebuah kenyataan menjadi harapan. Aku Indurasmi, gadis pribumi, yang menyatakan pergi untuk abadi. -100 Day Writing Challenge with Farasha Books -Juara 1 dengan kategori cerita bergenre Romance di Farasha Books Awal: 1 Juni 2021 Akhir: 30 Agustus 2021 Writing by: Ania Putri Syahrani
21 parts