•~~~•
.
.
.
Assalaamu'alaikum!
Alhamdulillaah ... Atas izin Allah, Pasha bisa lanjut buat cerita ini. Cerita yang tadinya di unpublish karena ada banyak tulisan yang mesti di perbaiki dan di hapus.
•Dari Tetangga Jadi Rumah Tangga•
Semoga kalian suka sama ceritanya, semoga ada hikmah yang bisa kita ambil juga dalam cerita ini. Jangan lupa votment-nya yaa, biar Pasha makin semangat buat nulisnya. Syukran untuk kalian semua.
Don't forget, tetap jadikan Al-Qur'an sebagai bacaan favorite kita yaa💖
- HAPPY READING -
ACHA & DEVAN
.
.
.
•~~~•
Jam istirahat pertama di mulai. Devan, Angga, Rendi dan Dito segera ke kantin untuk mengisi perutnya.
Saat menuju kantin, Dito melirik ke arah Rendi dan Angga. Mereka berdua menatap Dito dengan senyuman di raut wajah mereka. Dito sempat heran dengan sikap mereka berdua. Pasalnya, sebelum pembelajaran, Dito membuat kesalahan yang hampir saja bisa membuat Devan curiga. Tentu saja hal itu membuat Rendi dan Angga menatap tajam padanya.
Namun, kini Dito mengetahui kenapa mereka berdua terlihat begitu melupakan masalah tadi. Kenapa? Karena tidak mungkin Rendi dan Angga akan marah pada Dito, saat makanan mereka akan di bayarkan oleh Dito.
Tak membutuhkan waktu lama, mereka sampai di kantin. Seperti biasa, Rendi yang memesan semua makanan sahabatnya itu sekaligus menghabiskan beberapa makanan untuknya. Angga dan Devan yang memilih menu makanan. Sedangkan Dito yang membayar semuanya.
Gue rasa, gue harus bisa menjauh juga dari Acha. Karena mau gimana pun juga, gue akan pergi dari hidupnya. Gue akan ninggalin dia, dan gue harus terbiasa dengan keadaan kayak gitu, batin Devan sambil melamun.
"Jangan kebanyakan ngelamun! Itu makanan lo gak di makan? Mending buat gue kalo gitu mah," celetuk Rendi sambil memakan makanan miliknya.
"Kapan datengnya," ujar Devan sambil mengambil sendok di hadapannya, bersiap untuk menyantap makanannya.
"Lo sih ngelamun mulu," timpal Angga.
"Kenapa sih, Van?" Kali ini Dito yang bertanya.
"Apanya?" ujar Devan tanpa menoleh ke Dito, ia langsung fokus dengan makanannya.
"Di tanya malah nanya balik."
Tak ada perbincangan di antara mereka. Masing-masing dari mereka sibuk menyantap makanannya. Hingga akhirnya mereka selesai menghabiskan makanan mereka, dan segera kembali ke kelas.
KAMU SEDANG MEMBACA
Dari Tetangga Jadi Rumah Tangga (HIATUS)
Romance|| Dari Tetangga Jadi Rumah Tangga || Acha Salsabila, kerap disapa Acha. Anak pertama dari pasangan suami istri-Adam dan Rosa. Dulu, ia selalu disayang oleh kedua orang tuanya. Namun, saat ia memiliki seorang Adik laki-laki, ia sudah tak dipedu...