Ost. Ss501 || Making A Lover
🍉🍉
Gagal.
Lagi-lagi aku gagal memperbaiki kotak musik yang telah hancur itu. Setelah cukup lama mengumpulkan kepingan kaca yang berserakan di lantai, aku mencoba untuk menyambungnya menggunakan lem, tapi ternyata memperbaiki apa yang telah hancur tidaklah mudah.
Seperti sebuah hubungan, jika kepercayaan yang telah diberikan dirusak begitu saja akan sulit untuk membangun kembali kepercayaan itu.
Aku menyerah, tubuhku bersandar pada kaki sofa. Mataku menatap pintu kamar yang tertutup rapat. Sejak tadi, Mas Al tidak menampakan batang hidungnya. Ia mengurung diri di kamar layaknya perempuan yang sedang ngambek.
Kembali aku menghela napas, mataku beralih menatap kotak musik yang tak berbentuk di atas meja. Sebenarnya seberapa penting kotak musik ini? Lalu perempuan itu? Kepalaku kembali berdenyut memikirkan pertanyaan-pertanyaan yang tak aku mengerti.
Gelap telah menelan senja sore ini. Perutku yang belum terisi berkeriuk lapar. Aku bahkan sampai lupa belum makan sejak pagi tadi. Aku beranjak menuju dapur. Mencari apa yang bisa kumakan. Lauk-pauk yang dimasak Mas Al pagi tadi masih utuh tak tersentuh di atas meja makan.
Satu per satu lauk-pauk itu kuhangatkan. Tak lupa mengecek nasi di dalam megic jar yang ternyata masih utuh juga. Apa Mas Al belum makan juga sejak pagi?
Sepiring hangat nasi lengkap dengan lauk-pauknya tersaji di atas nampan. Aku yakin, pasti Mas Al diam-diam juga kelaparan di dalam kamar. Hanya saja ia enggan untuk keluar dari kamar.
"Mas!" panggilku seraya mengetuk pintu kamar.
Tak ada sahutan. Entah apa yang tengah dilakukan Mas Al di dalam sana. Jangan-jangan ia mati karena kelaparan. Kembali aku mengetuk pintu, kali ini ketukanku cukup keras.
"Hmm," sahutnya dari dalam membuatku menghembuskan napas lega.
"Setidaknya ia masih hidup," pikirku.
"Aku bawain makan nih, buka dong pintunya!" teriakku yang tak disahutinya lagi.
"Aku taruh di depan pintu ya makanannya!" Telingaku merapat ke pintu tapi tak ada suara apapun yang kudengar, kuletakkan nampan itu di depan pintu kamar.
Aku berbalik, kemudian bersembunyi di balik dinding dapur. Tak lama, pintu kamar sedikit terbuka. Kepala Mas Al menyembul keluar. Matanya melirik ke sana-sini, kemudian jatuh tepat ke arah nampan di bawah.
Perlahan tangannya terulur untuk mengambil nampan itu. "Kok minumnya gak sekalian sih?" gerutunya kemudian kembali menutup pintu.
Aku menutup mulut untuk menahan tawa yang ingin pecah saat itu juga. Dasar dosen gengsian!
🍉🍉
Punggungku serasa akan patah lantaran semalam tidurku tak nyenyak sama sekali. Bagaimana bisa aku tidur nyenyak di atas sofa yang hanya pas untukku berbaring. Sementara saat aku tak sadar bergeser ke samping, tubuh mungilku terjerembab ke lantai.
KAMU SEDANG MEMBACA
The Secret Marriage (TAMAT)
RomanceAdelina merupakan seorang selebgram dan tiktokers terkenal yang masih duduk di bangku SMA. Parasnya yang cantik serta sifatnya yang periang, membuatnya banyak disukai para followers serta teman-temannya. Tak sedikit remaja seusianya yang mengincar A...