Bagaimana jika mantan kekasih mu yang sudah 1 tahun berpisah kini menjadi tetanggamu?
Canggung atau justru biasa saja? Atau lebih ke... gagal move on?
Tapi inilah yang dirasakan Raska sekarang, haruskah dia tetap berada di dalam rumah? Mengurung diri agar dirinya tidak bertemu dengan sang mantan kekasih.
Namun justru itu semua tidak sesuai ekspetasi. Tepat saat dirinya keluar untuk membawa kucing nya masuk, sang mantan kekasih kebetulan berada diluar sedang mencuci sepeda motornya.
Mereka tidak sengaja saling bertatapan. Harsa tersenyum kecil pada Raska, sedangkan Raska cepat-cepat langsung masuk ke dalam rumah.
Setelah meletakkan kucing nya di kandang, Raska terduduk di depan kandang kucingnya.
"Kenapa harus ketemu sih? Mana dia senyum lagi duh huhu!!" Raska memukul-mukul kepalanya sendiri.
"Siapa? Ketemu siapa?"
Raska berbalik, mendapati sang papa --Yudha yang sedang mengambil air di dispenser.
"Ah, nggak kok nggak."
Yudha menggeleng-gelengkan kepala, "Kamu tuh mirip mama, ngomel-ngomel sendiri, bagian ditanya kenapa bilang nya nggak."
"Diem deh ah."
Yudha terkekeh, mengusak rambut Raska kemudian pergi dari sana. Setelah itu Raska menghela napas dan mengelus dada nya.
"Hampir aja, Jon." ujar Raska pada kucingnya.
.
.
.Raska menyalakan lampu kamarnya lalu merebahkan tubuhnya diatas kasur. Raska tidak terlalu suka hari libur sebenarnya, sebab tidak ada pekerjaan yang menyibukkannya.
Ada sih, mengurus kucingnya. Tapi kan hampir setiap hari dia seperti itu dan rasanya membosankan.
Disaat dirinya asyik mengscroll beranda instagram, satu notifikasi pesan whatsapp mengejutkannya.
Salah satu kontak nya tiba-tiba mengirimi pesan setelah 1 tahun mereka tidak saling chattingan.
KAMU SEDANG MEMBACA
My Ex My Neighbour | Hyuckren
FanfictionKira-kira 'aku' sama 'kamu' bisa jadi 'kita' lagi gak ya? Harsa dan Raska, dua orang yang sudah berstatus sebagai mantan kekasih ini dipertemukan lagi di waktu yang tidak sengaja, yaitu dimana Harsa menjadi tetangga sebelah Raska Apa yang akan terja...