5th of the Moon

59 12 0
                                    

Sweet Moon Faces. Muka rembulan yang manis, maksudnya. Sorry, jangan salah baca ya, faces tahu, bukan faeces, bukan juga feces. Faces, artinya muka-muka. Wajah-wajah dalam sinonim kata lainnya.

Kejutan menohok dari Gar, teruntuk Monalis Saura, sang "kakak tercintanya", berbalik jadi olok-olok pahit bagi Gar sendiri. Plang toko Wulandari yang berkarat dan sekarat posisinya, karena tergantung miring dan tak terawat sekian tahun sudah dipolesnya sedemikian rupa. Mantap! Gar membatin, puas karena kerja kerasnya terbalas oleh pekikan histeris si Nyonya Monas.

"Gar! Buseeett! Apa-apaan ...?"

Buset. Kata yang khas dari mantan kakaknya itu, akan sering terdengar selama yang bersangkutan masih merecok dalam hidup Gar, "sang adiknya". Belum pernah Gar melihat seorang perempuan yang naluri kekakakannya begitu kental, getol ikut campur, dan sangat ingin mengubah nasib seorang adik yang bukan siapa-siapanya sebetulnya. Gar sadar, tak adil bila ia menilai, perempuan lazimnya suka ikut campur, karena sepanjang pergaulannya, laki-laki yang ikut campur juga tak sedikit, termasuk paman yang satu itu.

Om Oskar, mantan adik tiri ayahnya dari pernikahan kedua, tak absen urun saran, atau kasarnya suka turut campur, bila ada yang tak beres dalam hidup Gar dan ayahnya. Alhasil, nampaknya kewajiban bagi Gar menolong, bila giliran pamannya dilanda kesusahan. Secara olok-olok, nama toko Wulandari diubah Gar jadi Sweet Moon Faces, untuk lucu-lucuan bukan serius, sekaligus shock therapy bagi kakak pengomelnya, yang seharian memasang wajah tanpa senyum. Namun, di luar prediksi Gar, moon face menjadi ejekan bagi pamannya. Moon face yang merupakan efek penggunaan obat steroid, dengan gejala wajah sembab dan gemuk akibat penumpukan cairan berlebihan. Muka bantal, untuk gampangnya, bila kamu sulit membayangkan, moon face itu wujudnya seperti apa.

Tanpa disangka Gar, Om Oskar sekian lama mengidap sakit autoimun. Sudah sejak Om-nya berkuliah tahun terakhir, tepatnya di usia 22 tahun, penyakitnya terdiagnosis dan dikendalikan dengan obat imunosupresan yang tak murah harganya. Penyakit batin sang paman juga tak kalah serius, rajin berinvestasi yang bukan-bukan, termasuk membeli robot trading dan menekuni opsi biner yang jelas-jelas tak bedanya perjudian diperhalus. Akhir cerita tak sukar ditebak, pamannya nyaris bangkrut dan kondisinya kritis dengan pilihan cangkok ginjal atau cuci darah seumur hidup.

Gar pun sadar, wajah pamannya yang gemuk, moon face adalah efek dari suntikan cortisone untuk pengobatan Crohn's disease, yang mengandung steroid dosis tinggi. Yang memprihatinkan, penyakit autoimun yang diidap Paman Gar berefek menyerang ginjal, dan akhirnya kegagalan organ tak terhindarkan, di tengah kesulitan ekonomi yang membelit. Saham di klub basket remaja dilepas, sementara asuransi BPJS cuma mengkover 85 persen dari biaya transplantasi ginjal. Belum lagi pengobatan jangka panjang, dengan mengonsumsi imunosupresan yang sebetulnya dijamin BPJS, tetapi masih diberlakukan restriksi untuk jenis obat tertentu.

Hati Gar terketuk untuk membantu. Namun, disadarinya, ia cuma pengacara gaya lama. Maksudnya sejak meninggalkan bangku kuliah, Gar belum pernah memiliki penghasilan dari bekerja. Penghasilan yang masuk di rekeningnya adalah imbal hasil saham klub basket yang sudah dikelola pemilik baru, dan Gar agak menyangsikan masa depan klub tersebut.

Belum sempat membuat konten apa-apa, ulah Gar sudah keburu viral di lingkungannya. Ruko dua lantai lokasi toko kue Wulandari diapit rumah dan tempat usaha warga lainnya, mendadak saja dikerubungi anak-anak yang berceloteh riuh. Nama nyeleneh yang dipampangkan plang toko penyebabnya. Sweet Moon Faces yang diartikan macam-macam, bahkan Gar ditodong oleh ibu-ibu sekitar, apakah toko kue akan dibuka dan beroperasi kembali. Terang saja, Gar gelagapan dan menutup pintu rapat.

Monalis Saura, si mantan kakak perecok hidup Gar, mendapat angin segar karenanya. Katanya ini kesempatan emas mengangkat Wulandari yang sudah mangkat digerus zaman. Nama ngawur yang dikarang Gar diusulkan jadi nama channel Yutube mereka, digadang-gadang viral karena namanya unik dan khas.  Sweet Moon Faces yang dimaksud banyolan, malah dipandang potensial menjaring subscriber dan mendongkrak view, dua modal utama meraup rupiah dari platform digital semacam Yutube yang marak dewasa ini.

Good Night Mama MoonTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang