HARI TERAKHIR

35 12 0
                                    

Happy reading!!!


























Tak terasa waktu berjalan begitu cepat. Acara kelulusan sudah di depan mata untuk murid-murid kelas 12. Mereka sudah menyelesaikan ujian dengan baik sampai di titik ini. Satu minggu mengerjakan soal-soal ujian akhirnya mereka semua bisa terbebas. Dan hari ini adalah hari dimana mereka akan menjadi lulusan SMA 35 Garuda.

Hari ini adalah acara kelulusan, semua murid kelas 12 sudah rapih, yang laki-laki menggunakan jas dan yang perempuan menggunakan kebaya yang membuat mereka terlihat anggun. Setelah acara selesai, semuanya berfoto-foto di lapangan dengan ceria.

Erlangga, Haikal, Kevin, Davin dan Gabriel juga tak mau kalah. Mereka bahkan menyuruh Nasya untuk mengambil foto mereka berlima sebagai kenang-kenangan. Semuanya tersenyum lebar sambil memperlihatkan medali kelulusan.

"Kak"

Asik berfoto-foto, mereka yang tengah berfoto langsung mengalihkan perhatiannya. Mereka menatap kedatangan Olivia dengan sebuket bunga di temani oleh Alisha di belakang. Erlangga yang melihat kedatangan Olivia langsung tersenyum. Dia langsung berjalan kemudian menarik lengan Olivia ke tempat yang agak sepi.

"Selamat ya atas kelulusannya dan juga selamat atas murid dengan nilai tertinggi" Olivia memberikan bunga yang dia pegang kepada Erlangga. Dengan senang hati Erlangga menerima bunga pemberian Olivia.

"Makasih" Erlangga segera membawa Olivia ke pelukannya. Dia tersenyum senang sekaligus sedih karena sebentar lagi dia dan Olivia akan berpisah. " Kamu baik-baik ya disini, kakak udah gak bisa jagain kamu lagi"

Olivia mengangguk di dalam pelukannya. Kenapa waktu berjalan begitu cepat, itu membuat Olivia sedih karena dia harus berpisah dengan Erlangga. Rasanya beru kemarin dia berkemah, jalan-jalan berdua, night ride berdua tapi itu seperti sebentar. Ketika ujian di mulai, Olivia dan Erlangga benar-benar hanya sesekali bertemu. Erlangga yang sibuk dengan ujiannya begitu juga dengan Olivia yang menyiapkan ujian kenaikan kelasnya. Meskipun hanya sesekali, tapi saat bertemu mereka berdua benar-benar menghabiskan waktunya berdua. Tidak ada orang lain, hanya mereka berdua.

"Kakak juga baik-baik ya di negera orang"

Erlangga mengangguk sambil melepaskan pelukannya. Dia menatap mata Olivia begitu dalam. Erlangga bisa merasakan mata Olivia mulai memerah karena menahan tangis. "Setelah acaranya selesai, kakak bakal ke rumah kamu. Kita jalan-jalan ya... buat terkahir kakak ada disini" Erlangga mengusap pipi Olivia dengan sebelah tangannya. Dia tersenyum.

"Aku tunggu" Olivia memberikan senyuman manisnya membuat lesung pipinya terlihat. " Aku pulang dulu"

"Hati-hati"

Olivia mengangguk kemudian segera melangkah kakinya - pergi dari belakang sekolah. Erlangga membalikan badannya untuk melihat Olivia yang berjalan meninggalkannya. Dia menghela napasnya kemudian segera pergi untuk menemui teman-temannya di lapangan. Pokoknya hari ini Erlangga ingin bersenang-senang, Erlangga tidak mau acara kelulusannya menjadi melow karena dia harus berpisah dengan Olivia dan juga teman-temannya.

"WOY, AYO FOTO-FOTO LAGI!!"

Erlangga berlari sambil bersorak membuat semua murid kelas 12 menatapnya. Mereka yang tadinya hanya berdiam langsung berhamburan ke tengah lapangan untuk sesi foto terakhir di sekolah. Mereka benar-benar menghabiskan waktu kelulusan ini dengan bahagia, bercengkrama dengan guru-guru yang bahkan tidak begitu dekat.


***


Olivia duduk di meja riasnya sambil memoles wajah cantiknya dengan make up tipis andalannya. Sedikit lagi polesan, akhirnya Olivia selesai dengan make up-nya. Olivia berdiri sambil menatap kearah cermin yang ada di hadapannya - memperhatikan penampilannya yang terlihat sederhana namun sangat cantik.

ERLoVIA : Future and RelationshipTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang