🎬Take 30🎭

898 93 8
                                    

Warning!!!

Seperti biasa. Cerita ini hanya fiksi belaka, 10000% imajinasi semata.

Semua yang ada didalam cerita ini tidaklah nyata, semua ini hanya kepentingan untuk kelanjutan cerita, jangan dikaitkan dengan kehidupan nyata karena semua ini tidak ada hubungannya.

Bijak lah dalam membedakan mana yang nyata dan hanya halusinasi.













Alsa memasuki pekarangan rumah orangtuanya memarkirkan mobilnya di depan rumah cukup besar dan sederhana tersebut.

Alsa menatap rumah tersebut dengan diam. Menyadari dirinya tak pernah tinggal didalam rumah tersebut. Dirinya tidak punya kesempatan untuk tinggal, hanya pernah menginap saat dirinya mengurus kependudukannya.

Dan kali ini mungkin masuk kedalam menginap juga karena mungkin hanya seminggu dirinya disini.

Dengan ragu dan bimbang menatap Tania disebelahnya yang sepertinya sama seperti dirinya, Alsa meraih tangan gadis itu menautkannya dan tersenyum.

"Berdoa biar semuanya baik-baik aja"kekeh Alsa menenangkan Tania sekaligus menenangkan dirinya sendiri.

Keduanya berjalan menuju pintu depan mengetuk pintu seraya mengucapkan salam dan menunggu seseorang dari balik pintu membukakan pintu untuk mereka.

***

Ketakutan Alsa dan Tania tidak terjadi. Mereka berdua terlebih Tania begitu diterima di rumah keluarga Alsa.

Semuanya baik baik saja. Keduanya disambut hangat dan ketakutan Alsa mengenai dirinya yang menjadi artis itu akan dimarahi nyatanya kebalikannya dengan antusias menanyakan bagaimana kisahnya Alsa menjadi artis terkenal itu.

Bahkan sang ibu yang dulu tak menyukai hal berbau Korea, wanita paruh baya itu sekarang malah sangat menyukai drama Korea.

Ada cerita lucu karenanya. Beberapa drama yang di tonton sang ibu adalah drama yang dibintangi Alsa.

Sang ibu awalnya terkejut seperti 'ini tokoh kok mirip anakku yang kedua ya? Eh mirip apa sama ya?' sampai menebak-nebak dan membandingkan wajah anak ketiganya yang memiliki wajah mirip Alsa dengan tokoh yang diperankan Alsa tersebut.

Sampai sang kakak mencerahkan dugaan sang ibu dengan mengatakan itu memang Alsa bukan mirip-mirip lagi.

Sang kakak menceritakan jika Alsa memang menjadi artis di luar negeri tapi menyembunyikan identitas latar belakangnya untuk menjaga privasi mereka.

Tahu kan jika Alsa Kim diketahui berasal dari Indonesia dipastikan media Indonesia begitu gencar akan mencari keluarga Alsa yang tinggal di Indonesia dengan cara apapun.

Alsa paling benci saat ada orang kurang ajar yang ingin mendekati orang-orang yang disayanginya.

Maka dari itu Alsa tidak mempublikasikan latar belakangnya karena Alsa tidak bisa secara langsung menjaga keluarganya yang ada di Indonesia, dan Alsa benci karena tidak melakukannya.

Maka dari itu sebisa mungkin dirinya akan menjaga keluarganya dari orang-orang jahat yang hanya mementikan kepentingan mereka tak mempedulikan jika keluarganya yang menjadi korban orang-orang jahat egois tersebut.

"Nah kupatnya dikulub dipanci di halaman belakang, bapak udah bikin apinya tinggal dinyalain lagi buat masak kupatnya"kata ibu pada anak-anak nya yang membantu mengisi ketupat.

Kedua anak perempuan ibu ditambah Tania mereka membantu ibu untuk mempersiapkan jamuan hari raya.

Sedangkan para laki-laki sibuk dengan kegiatan mereka masing-masing, ayah dihalaman belakang sedang mengurusi api untuk memasak ketupat, kakak laki-laki dikamarnya main game PC, dan si bungsu laki-laki sedang main PS diruang tengah.

Aktris from BigHit [BigHit Family] Revisi✓Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang