18. Hope.

2.2K 387 13
                                    

Sebelum baca, vote dulu, lalu komen, ok thanks.

***
Karena masih jadwal liburan, Soobin juga tidak ada pekerjaan, lebih baik dirinya berburu novel lagi.

Ayolah, dia sangat suka dengan novel bahkan di rumahnya ada perpustakaan kecil yang berisikan novel-novelnya.

Mamanya tidak marah sama sekali malah terkadang suka ikutan membaca novel yang dia beli itu.

Tentunya Soobin menggunakan barang-barang yang diberikan oleh Yeonjun ke dirinya, mulai dari syal, mantel, bahkan vestnya sekalipun.

Salju masih turun dengan perlahan, bahkan cuaca saat ini sangatlah dingin, maka wajar dia menggunakan barang-barang semacam ini.

Setelah di lihat dari merk semua kado yang di berikan oleh Yeonjun membuat Soobin cuma menggelengkan kepalanya, ayolah harganya mahal semua.

Lagipula Yeonjun memang brand ambassador dari merk tersebut juga.

Handphone yang ada di dashboard mobilnya berdering membuat Soobin segera menjawab panggilan tersebut.

Dia asal jawab karena tidak sempat juga melihat siapa yang memanggilnya karena dia sedang menjalankan mobilnya.

"Hallo Soobin."

Eh? Suara yang sangat dia kenal, siapa lagi kalau bukan suara Yeonjun.

"Hallo kak."

Sial, dia kaget sendiri, siapa yang gak kaget coba di telpon tiba-tiba oleh Yeonjun.

"Kamu ada dimana?"

"Lagi di jalan sih, mau ke toko buku, ada apa kak?"

"Waktumu senggang tidak sehabis itu?"

"Iya, lagipula Beomgyu saat ini sedang hiatus, jadi aku memiliki banyak waktu luang," balas Soobin ketika mendengar pertanyaan Yeonjun.

Apakah dia akan diajak pergi oleh Yeonjun? Sebelumnya diakan sempat tidak bisa menemani Yeonjun pergi walaupun akhirnya mereka kebetulan bertemu di tempat acara yang sama.

"Baiklah, bisa ketemuan?"

Eh? Ketemuan? Tentu saja Soobin bisa sekali.

"Bisa."

"Tapi dimana ya, soalnya bakalan ribet kalau kita ke tempat tujuan menggunakan dua mobil yang berbeda."

Sebentar emangnya Yeonjun mau mengajaknya pergi kemana coba?

Sepertinya bukan mengajak untuk makan atau minum-minum doang, kan?

Soobin baru saja mau menjawab kalau dirinya saja yang menjemput Yeonjun, namun cowok itu sudah berkata duluan.

"Aku akan menjemputmu di rumahmu, ok? Sekarang kamu bisa ke tujuanmu duluan, sampai jumpa Soobin."

Hah? Yeonjun bakalan menjemput dirinya di rumah?

Bisa-bisa mamanya bakalan syok ketika aktor favoritnya itu tiba-tiba berada di rumah mereka.

Apalagi keluarga besarnya masih ada di rumahnya karena inikan memang masih waktunya liburan, Soobin saja yang gak akrab sama mereka memilih untuk pergi sendirian keluar.

Alasannya sih dia mau bertemu seseorang, padahal dia keluar sendirian buat ke toko buku.

Dan sebentar, Yeonjun sepertinya memang menganggap Soobin temannya sekali, Soobin tentu saja senang karena berteman dengan aktor terkenal.

Walaupun hanya teman sih, tapi gapapa seperti yang dikatakan oleh banyak orang.

Berawal dari teman dan hubungan mereka pasti bakalan bisa lebih dari teman.

Interaction -yeonbin✔Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang