dewasa adalah imajinasi

49 1 3
                                    

jika menjadi dewasa itu indah, lantas mengapa aku berada di titik gamang ini?
ketidakjelasan antara bahagia dan rasa sedih bukan lagi hal yang luar biasa untuk dibahas

bila menjadi dewasa adalah tentang kebebasan, lantas ada apa dengan perasaan hilang arah ini?

bila menjadi dewasa adalah melepas diri dari kehangatan masa remaja, apakah arti dari rasa rindu yang menyekat ini?

bila menjadi dewasa adalah bahagia, lantas mengapa tertawa tak lagi menyenangkan untuk dilakukan?

bila menjadi dewasa adalah tanpa kesedihan, lalu mengapa menangis adalah hal yang dirindukan?

sejauh ini, definisi dewasa mana yang selama ini sesuai angan-angan?

dewasa yang indah bagaikan cerita fiksi remaja yang diidam-idamkan. lalu saat tiba waktunya datang, angan-angan itu menjadi kosong dan hilang.

siapa yang membohongi siapa.

monologTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang