Naruto lalu meminta semua orang untuk membuka buku agenda mereka. Setiap siswa baru, diberikan buku agenda orientasi. Sebuah buku berukuran A4 yang terdiri dari 16 halaman. 2 halaman cover, 2 halaman rundown acara untuk 3 hari, 3 halaman berisi foto anggota OSIS dan 9 halaman kosong untuk mencatat.
"Untuk sesi pertama kita, aku akan menjelaskan kegunaan buku ini juga acara yang akan kita lakukan selama orientasi."
"Halaman pertama sampai kedua ada rundown acara untuk tiga hari. Di hari ini, kita akan keliling sekolah di bagian utara sekolah sampai jam makan siang, lalu kembali ke auditorium untuk makan siang bersama. Setelahnya kita keliling bagian selatan sekolah. Terakhir, kita kumpul lagi ke tempat ini untuk pemberian tugas untuk orientasi besok,"
"Di hari kedua, ada seminar manajemen waktu, setelah itu ada pengenalan kurkikulum dan tur gedung jurusan untuk masing-masing jurusan. Jadi nanti kalian akan kembali ke jurusan masing-masing untuk pengenalan kurikulum, lalu kembali ke auditorium lagi untuk games. Setelah istirahat, kita ke tempat ini lagi untuk grup diskusi,"
"Di hari ketiga, ada seminar kesehatan mental, demo ekskul dan, games. Semua agendanya bagus dan seru. Jadi, pastikan kalian tetap ikut orientasi, ya."
Semua anak mencermati agenda orientasi dan mengangguk. Hinata memberi highlight pada demo ekskul, seminar dan pengenalan kurikulum. Dia ingin tahu ekskul apa yang akan ditunjukkan nanti. Sakura disebelahnya melirik agenda Hinata dan menatapnya dengan tatapan aneh.
Kalau dipikirkan lagi, Sakura sebenarnya tidak mengerti apa yang direncanakan Hinata kecuali merebut suaminya. Melihat bagaimana Hinata berhasil berpacaran dengan Sasuke di kehidupan kedua membuat Sakura yakin bahwa misi utama gadis itu adalah mendapatkan Sasuke kembali, bahkan Hinata mengikuti Sasuke ke Sekolah Kudan juga seperti dirinya. Tapi rasanya gadis itu punya misi lain. Lagipula kalau memang dia mengikuti Sasuke, Hinata pasti akan ikut ke jalur SMA dan bukan SMK.
Sakura melirik Sasuke, melihat apa yang dia lakukan, tapi pria itu justu menatap Hinata dan berbicara melalui gerak bibir. Sakura merasa kesal. Dia menutupi jalur pandang Sasuke, menutupi kepala Hinata dengan wajahnya dan tersenyum pada Sasuke. Namun pria itu justru memutar matanya dan mengalihkan pandang.
"Selanjutnya halaman ketiga sampai keenam, ada foto anggota OSIS. Harap diperhatikan dan kalau bisa diingat-ingat juga wajahnya. Karena nanti ini penting banget buat games dan tugas kita nanti yang nantinya akan dijelaskan. Untuk lembar kosong, ini digunakan untuk cataran kalian selama orientasi. Tugas-tugas juga akan dikerjakan di sini." Naruto mengakhiri penjelasannya. Dia melihat seluruh wajah anak-anak baru di depannya dan bertanya, "ada pertanyaan?"
Semuanya menggeleng, menunjukkan kalau mereka sudah paham.
"Baiklah, kalau begitu. Sebelum mulai berkeliling, aku akan menjelaskan soal tugas yang harus kalian lakukan selama masa orientasi."
Naruto lalu memberikan penjelasan tugas. Terdapat tiga tugas yang diberikan. Tugas orientasi, tugas harian, dan tugas untuk besok. Tugas orientasi dikerjakan selama orientasi. Tugas harian adalah tugas yang dikerjakan pada hari itu dan akan dikumpulkan setelah orientasi di hari itu selesai. Sedangkan tugas besok adalah tugas yang harus dipersiapkan untuk dikumpulkan besok.
Tugas orientasi, mengumpulkan tanda tangan dari panitia orientasi dan cap petinggi panitia orientasi. Permintaan tanda tangan atau cap tidak boleh dilakukan ketika panitia sedang di kafetaria, perpustakaan, ruang guru, asrama, dan kelas. Poin dihitung dari tingkatan panitia. Anggota mendapatkan poin 1. Wakil ketua, sekretaris dan bendahara divisi mendapatkan poin 2. Ketua divisi mendapatkan poin 3. Wakil ketua, sekretaris, dan bendahara panitia mendapatkan poin 4 dan ketua panitia mendapatkan poin 5.
Namun Naruto kemudian berkata bahwa tugas harian dan tugas untuk besok akan disampaikan di akhir orientasi.
"Ada pertanyaan?"
KAMU SEDANG MEMBACA
Second Life Can't Be This Easier
RomanceHinata pikir dia bisa menjalani kehidupan keduanya dengan tenang, sampai suatu ketika Sasuke, pria yang menjadi penyebab kematiannya, datang kembali. Hinata Hyuga adalah seorang wanita berusia 30 tahun yang meninggal dalam kesendirian. Dia kemudian...