Gelak tawa menyapa dunia
Senda gurau merangkul hangat
Rona bahagia terpancar jelas
Sembunyikan lara dari lubuk terdalamKini topeng dikenakan
Sebuah topeng bersampul kebahagiaan
Tuk melawan kerasnya kehidupan
Dan membunuh sekelumit duka yang terpendamTidaklah dilepas topeng yang melekat
Pada jiwa yang sesungguhnya malang
Menjelma menjadi insan penuh suka cita
Di dalam dunia yang haus akan rintangan
Jakarta, 3 April 2017

KAMU SEDANG MEMBACA
Selaksa Kata
PoesíaKetika segala kisah melebur ke dalam selaksa kata, hingga menjadi sebuah retorika tertulis yang bersifat abadi bersama ayunan pena Highest rank #113 in Poetry (10-06-2017) #87 in Poetry (29-06-2017) #74 in Poetry (12-07-2017)