Inspirasi Si Pengayun Pena

139 21 2
                                    

Terdiam dalam suasana sunyi nan senyap

Memikirkan hal tak menentu memenuhi otak

Hingga hadirlah kata melewati luasnya jalanan pikiran

Kemudian ku ambil secarik kertas putih dan ku ambil pena lalu ku ayunkan

Ku ayunkan pena di tubuh kertas putih tak bernoda

Lalu ku rangkai kata yang telah hadir di tengah kesunyian

Dan ku akhiri semuanya dengan titik setelah kata terangkai sedemikian rupa

Tidak indah dan juga tidak berirama

Tetapi terdapat begitu banyak makna di dalamnya

Entah makna tentang isi hati si pengayun pena

Atau makna dari sekelumit kisah yang pernah menemani kehidupan insan di dunia

Tegal, 14 April 2017

Selaksa KataTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang