Setelah kau pergi

384 13 0
                                    

Setelah kau meninggalkanku
Memilih menjalani hidup masing-masing
Memilih melewati hidup sendiri-sendiri

Awalnya itu sangat menyakitkan
Benar benar menyakitkan
Bahkan aku hampir saja membencimu
Bahkan aku hampir saja melupakanmu
Semua yang ku jalani terasa pahit
Setiap hari yang ku lewati seperti kelam

Namun
Beruntung
Aku segera sadar
Kelamnya dunia ku yang sementara bukan karena kau menghilang
Namun
Karena kabut kekecewaan yang menutupi hatiku

Memang benar
Saat itu aku sangat sangat kecewa
Tanpa alasan kau meninggalkanku
Seakan siap untuk menghapus semua kenangan yang kita lalui bersama

Namun sekarang
Ketahuilah
Aku benar benar telah berubah
Aku benar benar bahagia
Hilangmu
Memberikan aku kasih yang baru
Memberikan aku kisah yang baru
Semuanya tentangmu seakan telah menjadi buku
Yang ku tulis dengan nama
"Masa lalu"

Aku telah menjadi diriku yang lebih baik
Karena hilangmu
Adalah kebahagiaan untuk
Sementara ini

Kotabumi,9 november 2017
17.03

Menanti dalam istiqomah Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang