"Allah akan selalu memberikan balasan sesuai apa yang kita lakukan. Baik buruknya pebuatan, besar kecilnya perbuatan pasti akan mendapatkan balasan dari-Nya"
*****
#1 bulan kemudianHari ini adalah ujian semester pertama seluruh jurusan yang ada di UIN Malang.
Tampak begitu sibuknya muslimah yang mengenakan jilbab syar'i yang berwarna coklat susu dengan berbalut gamis yang senada dengan jilbabnya.Sosok seorang Aisyah Tsaqaffiyyah, muslimah yang memutuskan untuk hijrah saat duduk dibangku SMA.
Begitu banyak ujian yang ia dapatkan kala itu, pandangan sinis orang-orang disekitarnya bahkan sampai hinaan yang selalu ia dapat.
Namun, dengan keyakinan dan tekadnya Aisyah tetap mempertahankan hijrahnya, karena ia hanya ingin menjadi seorang wanita yang baik seperti Ibunda Khadijjah juga Ibunda Aisyah ra.Kini Aisyah telah menjadi muslimah yang tangguh, pakaian syar'i serta niqab yang selalu menutupi wajahnya kini menjadi pelindung dirinya.
***
Aisyah masuk ke perpustakaan yang terletak di lantai atas. Ia mencari materi untuk persiapan ujian semesternya.Aisyah mengambil 3 buku tentang Dakwah dan buku umum. Ia mulai membaca setiap bab yang penting didalam buku.
"Drrrtttt....drrrttt..." dering ponsel Aisyah tanda pesan masuk
Aisyah yang mendengar ponsel nya berbunyi, lantas ia pun segera mengambil ponselnya dari dalam tas.
Senyum aisyah mengembang saat nama umi yang ia buat "My Queen" tertera dilayar ponselnya. Baginya Umi adalah Sang Ratu bagi hidupnya dan keluarganya.
"Assalamu'alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh, nak" salam umi dari balik ponsel
"Wa'alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh umi :)" balas Aisyah
"Kaifa khaluki sayang?"
"Alhamdulillah khoir umi, bagaimana dengan umi disana?"
"Alhamdulillah sayang, umi juga khoir. Bagaimana ujian semester awalnya nak?"
"Syukurlah umi. Belum umi, tapi aisyah lagi persiapan sekarang, ujiannya lusa umi"
"Semoga diberi kemudahan ya sayang, ingat selalu sertakan Allah dalam setiap urusanmu"
"Aamiin, syukron umi. Na'am umi"
"Oh ya umi hampir lupa, begini nak umi mau tanya aisyah liburan ini pulang tidak?"
"Sepertinya tidak umi, ada apa umi?"
"La'basa kalau begitu nak, tidak umi hanya menyampaikan pesan umah mu. karena liburan ini Jefri dan Jafar akan khitanan sayang"
"Subhanallah umi, sampaikan salam aisyah dengan umah juga abah ya umi, dan perminta maafan aisyah karena tidak bisa pulang umi :'( "
"La'basa sayang... baiklah,umi sudahi dulu ya sayang. Umi ada pengajian, yang rajin ya sayang. Jangan lupa sholatnya jaga diri baik-baik. Wassalamu'alaikumu warahmatullahi wabarakatuh"
"Baik umi, syukron umi. Insyaallah umi, salam rindu umi, umi juga jaga kesehatan yaa umi wa'alaikumussalam warahmatullagi wabarakatuh"
Aisyah memasukkan ponselnya kembali kedalam tasnya, pandangan Aisyah seolah sedang menatap umi.
Ia sangat menyayangi umi, apalagi semenjak Abi sudah meninggalkan mereka. Aisyah selalu diselimuti rasa khawatir saat berada jauh dari umi.
Hanya do'a dan keyakinan kepada Allah yang mampu menguatkan aisyah saat jauh dari umi juga keluarganya.Aisyah melanjutkan kegiatan membacanya, semua materi yang dibutuhkan aisyah sebagai bahan persiapan ujian mulai ia susun.
****skip****
Aisyah keluar dari perpustakaan, ia terus melihat jam ditangannya yang sudah menunjukkan pukul 15.00 sore.
Rasa khawatir menyelimutinya, ia lupa kalau hari ini ia ada jadwal dengan dosennya. Ia takut jika dosennya nanti akan memarahinya karena ia tidak tepat waktu."Assalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh, bu" salam Aisyah dengan suara yang terengah.
"Wa'alaikumussalam warahmatullahi wabarakatuh, 10 menit anda telat" ujar Bu Mei, dosennya
"Aasif jiddan bu" jawab Aisyah sambil menundukkan kepalanya
"Saya masih toleransi kamu, silahkan duduk"
"Terima kasih bu"
Aisyah langsung mengikuti instruksi dari dosennya.
Ia pun memulai pelajaran dengan dosennya.
Bu Mei adalah dosen bidang study Matematika, setiap semester satu semua mahasiswa pasti akan bertemu dengan Bu Mei, yang sering disebut sebagai Dosen killer dikampus UIN Malang.Semester awal disetiap universitas itu masih mempelajari pelajaran umum, kemudian disemester selanjutnya akan lebih menjurus kepada jurusan yang dipilih.
****
"Alhamdulillah" ucap Aisyah saat keluar dari kelasnya.Aisyah berjalan melintasi setiap koridor kampus, bibir kecilnya terus melantunkan shalawat nabi yang ia dengar melalui MP3 kecilnya.
Namun, langkah Aisyah terhenti saat ia melihat seorang anak kecil yang sedang menangis sendirian diluar kampus.
Aisyah pun mempercepat langkahnya menuju ke arah anak kecil tersebut."Ada apa sayang" kata Aisyah dengan lembut
"Aku tersesat mbak hikss..hikss" ujar anak kecil itu sambil menangis
"Tadinya kesini sama siapa?" Tanya Aisyah lagi
"Tadi aku sama mama kepasar, terus aku kehilangan mama. Sampai akhirnya aku lari keluar pasar mbak" jelas anak kecil
'Maasyaallah' batin Aisyah
Aisyah mengajak anak kecil itu untuk duduk disamping toko kecil yang berada didepan kampusnya.
"Ayo minum dulu, nanti mbak bantu cari ya" menyodorkan minum ke anak kecil
"Terimakasih mbak"
Batin aisyah menangis melihat anak kecil yang ada didepannya. Ia bingung bagaimana mencari tahu keberadaan orang tuanya.
"Nama kamu siapa sayang" tanya aisyah
"Nama aku Kevin mbak"
"Kevin ingat alamat rumahnya?"
"Tidak kak.. hiks.." kevin menangis lagi
"Tenang ya sayang, mbak pasti bantu kok"
Aisyah mencari-cari bantuan yang ada disekitarnya, namun tidak ada tanda-tanda bantuan untuknya.
Tiba-tiba saat Aisyah hendak menelvon driver grabb, datang mobil avanza berwarna abu-abu yang mengahampirinya.
Ia berpikir mungkin mobil yang menghampirinya adalah orangtua Kevin.
Namun, saat seorang didalam mobil itu keluar membuat Aisyah kaget.****
Bersambung dulu yaa biar penasaran😂
Ayo tebak siapa sosok yang keluar dari mobil itu??
Ikhwan kah atau akhwat kah? Atau sahabat nya?? Atau????
Hehehe😂😂Oke, jangan lupa tinggalkan jejak ya readers❤
Kasih vote ☆☆☆ dan komentarnya.
Sampai bertemu dipart selanjutnya💕
Syukron, semoga bermanfaat💕
KAMU SEDANG MEMBACA
Cahaya Cinta di Langit Biru
SpiritualAssalamu'alaikum warahmatullahi wabarakatuh readers.. Jangan bosan untuk baca disetiap partnya, dan jangan lupa tinggalkan jejak dengan cara vote☆.. Kritik dan sarannya dikolom komentar yaa karena ini cerita pertama aku diakun ini hehe, hargai penu...