Lee Daehwi
Kang Daniel💔 💔 💔
Suasana masih menegang sejak dua jam yang lalu. Seluruh member Wanna One hanya menunduk tanpa berani melihat atasan mereka yang mondar-mandir dihadapannya sambil sesekali mengerang frustasi.
Artikel mengenai ucapan beberapa member yang mengeluh tentang gaji menjadi masalah besar di banyak media. Ditambah lagi komentar pedas dari netizen yang memperkeruh segalanya.
Padahal seharusnya mereka berbahagia karena hari ini mereka melakukan comeback ketiga mereka.
"Sumpah aku tak mengatakan hal itu hyung, mereka salah dengar." Sungwoon yang pertama kali bicara.
Nama Sungwoon juga termasuk kedalam artikel yang katanya mengatakan "Aku harus memaki dulu" padahal ia mengatakan "Aku harus menghapal dulu."
Kini Wanna One diserahkan dulu kepada manajer mereka setelah sebelumnya atasan mereka dari agensi mengatakan akan memikirkan cara untuk meredam masalah ini.
"Aku juga tak bermaksud membahas gaji, itu hanya lirik rap." Daniel menambahkan.
"Iya iya aku tau. Masalahnya masyarakat diluar sana sudah terlanjur salah paham. Jadi kita harus benar-benar memikirkan cara untuk menyelesaikannya." Ucap manajer mereka.
"Aish.. mereka (netizen) benar-benar mengerikan." Keluh manajer.
Ia berhenti mondar-mandir kemudian menatap satu persatu member yang sudah seperti keluarganya sendiri.
Hatinya mencelos kala melihat setiap pasang mata yang selalu memancarkan cahaya itu kini berkaca-kaca.
Anak-anak muda ini mencoba menahan perasaannya.
"Begini saja, kalian kembali lah ke dorm dan beristirahat. Biar nanti kami yang meminta maaf melalui media sosial agar masalah ini tidak berlarut-larut." Ucap manajer.
Semua member masih membisu dan menunduk. Tak ada lagi keributan dan kebisingan yang tercipta disana.
"Astaga.. kalian seharusnya menikmati masa-masa comeback kalian." Lagi-lagi manajer mengerang frustasi.
"Maafkan kecerobohan kami, hyung." Jisung selaku leader angkat bicara.
"Tidak, kalian tak sepenuhnya salah. Sudahlah sebaiknya kalian kembali ke dorm sekarang, beristirahat karena lusa kita akan ada jadwal Music Bank di Chile." Kata manajer mengakhiri percakapan mereka hari ini.
Seluruh member menunduk patuh kemudian membereskan barang mereka.
"Daehwi, pergilah ke agensimu sebentar. Tadi mereka menelponku katanya ada yang harus dibicarakan." Ucap manajer.
"Baik hyung."
Daehwi menatap para hyung nya dengan tatapan khawatir. Ia memang tak terlibat dalam masalah itu, namun melihat para hyung nya bersedih hatinya merasa ngilu.
Ia tau kok bagaimana sakitnya mendapatkan komentar pedas dari netizen.
Ditambah lagi Daehwi melihat beberapa hyung nya mengusap matanya yang basah.
KAMU SEDANG MEMBACA
All I Wanna Do ! || Wanna One !
Fiksi PenggemarLayarkan kapal mu disini ?? hanya cerita pendek one / two / three / four shoot tergantung mood yang nulis wkwkwkwkwk.. Warn! BxB or GS (tergantung kebutuhan cerita) Bahasa baku or non baku /? suka suka yang nulis wkwk.. Tydack Like ? Nagajuseyo ~~