"Apa yang kamu katakan!!?" Shion agak terkejut dengan perkataan Agram. Meminjamkan tubuhnya?? Dia tidak mengerti akan hal itu.
"Kamu yang sekarang ini tidak akan bisa menghadapi dia. Kamu juga baru saja berhasil mengambil pedangku dan berubah menjadi Ksatria Naga Muda, namun saya masih belum mengajarimu tentang kekuatan itu dan bagaimana cara mengendalikannya." Agram menjelaskan alasannya kepada Shion. Yang dia katakan itu adalah sebuah fakta. Shion baru saja mendapatkan kekuatan baru, tetapi dia masih tidak tahu apa apa tentang kekuatannya ini.
"Baiklah saya akan meminjamkan tubuhku, tapi kamu harus bisa mengalahkannya."
"Yah tenang saja. Selama tubuhmu masih bisa digerakkan, saya pasti akan mengalahkannya," balasnya dengan santai.
Kemudian Agram mulai menyuruh Shion untuk menutup matanya dan mulai mengatur nafasnya. Sesaat penglihatannya menghitam. Kemudian dia merasakan sebuah sensasi yang aneh. Rohnya seperti ditarik ke suatu tempat. Tapi itu tidak terasa menyakitkan. Dia tetap menerima hal itu dan tetap berusaha menutup matanya.
Sementara itu, Apserral yang melihat Shion sedang berdiri diujung meresa bingung. "Apa yang dia lakukan??" Shion tidak bergerak dan malah berdiri sambil menutup matanya. Dia beranggapan mungkin saja Shion sudah pasrah akan kekalahannya. "Sepertinya kamu sudah pasrah yah..." Senyum licik terbentuk dari wajahnya. Dia melangkah maju diiringi dengan pedang hitam pekat yang dia pegang.
Tiba tiba aura yang berada di dekat Shion meluas dan menutupi seluruh ruangan. Asperral langsnug menghentikan langkah kakinya. Sebuah Aura hitam dengan niat membunuh yang besar. Asperral merasaka tekanan yang besar dari tekanan itu. "Cihh Apa lagi yang akan dia lakukan..." Perasaannya kembali tidak enak.
Aura di sekitar Lyon semakin meluas dan semakin padat terutama didekat armornya. Luka yang dia terima sebelumnya langsung dibalut seluruhnya oleh kekuatan hitam. duri duri mulai bermunculaan di sekitar armornya dan tanduknya menjadi agak panjang.
Kemudian Shion membukan matanya. Warna matanya berubah menjadi merah cerah. "Hahahahahha sudah lama sepertinya aku tidak memakai tubuh manusia." Akhirnya Agram telah sepenuhnya masuk menggantikan Lyon. Suaranya berubah menjadi berat. berbeda dengan sebelumnya. Kemudian dia melihat ke arah Asperral.
Suaranya berbeda dari sebelumnya. Asperral menjadi sangat waspada drngan perubahan itu. Perasaannya semakin tidak enak saja. Namun Shion tiba tiba melihat ke arahnya. Sebuah niat membunuh yang besar terpancar dari balik matanya yang merah.
Dia sangat terkejut dengan hal itu. Perubahan yang dialami Shion sangat besar. padahal sebelum itu dia hanya mengahdapai seorang bocah. Tetapi sekarang berbeda. Dari tatapa itu Dia bisa menyimpulkan jika itu bukanlah Shion. Namun tubuhnya sedikit gemetaran saat menatap balik matanya.
"Jadi anda yah orang yang telah mengganggu muridku!!" Agram mulai berbicara kepada Asperral dengan menujukkan wajah yang dingin.
"Siapa sebenarnya kamu!!" Dia semakin yakin dengan apa yang dia pikirkan.Orang yang ada dihadapannya adalah adalah orang lain. Sudah terlihat dari perubahan sikap yang dia tunjukkan kepadanya.
"Yah kamu tidak perlu tahu tentang siapa saya karena hari ini adalah hari kematianmu.."
Agram mulai mengangkat lagi pedangnya. Sekektika aura di pedang itu semakin kuat. Dia mencoba mengeluarkan kekuatan yang ada pada pedang itu. Kekuatann yang amat besar mengalir ditubuhnya. "Baikah mari kita mulai!!"
Asperral merespon perkataan Agram dengan membentuk posisi waspada. Walaupun dia sudah berada pada perubahan iblis sejati tingkat 2 tetapi dia masih belum mengetahui kekuatan dari orang yang berada di dalam tubuh Shion.
Namun secara tiba tiba Agram menghilang dari tempatnya. Asperral megetahui hal itu. Tetapi sebelum dia bergerak, tangannya sudah terputus dan terlempar menjauh darinya. Dan secara tiba tiba Agram muncul tidak jauh di belakangnya.
KAMU SEDANG MEMBACA
Ksatria Naga Hitam
FantasyDi kisahkan pada Benua Vallesey, terdapat perkumpulan ksatria yang menyebut mereka sebagai Ksartia Naga. Yah, mereka semua adalah ksatria yang telah melakukan kontrak dengan para naga yang merupakan legenda diantara legenda. Mereka dikatakan sebagai...