"Dek, bangun hey. Pulang sekolah bukannya makan dulu, malah langsung tidur." Kata mama, sambil membangunkan Cynta yang terlelap.
"Akskajs ngantushk ma," (aku ngantuk ma) Kata Cynta dengan mata tertutup.
"Ngomong opo toh kamu tuh, ayo bangun cuci muka terus makan. Nanti kita sholat maghrib berjamaah ya, abistu Yasinan." Kata Mama, sambil menarik tangan Cynta supaya bangun.
Cynta kini sudah terduduk, mengusap kedua matanya dan menuju ke kamar mandi, setelah selesai ia langsung menuju kedapur dan makan.
"Eh ada Cynta cantik." Goda Rakhi, menghampiri Cynta lagi makan, dan duduk disebelah Cynta, "Cemberut aja nih?"
"Jangan berisik ah! ngga dirumah ngga disekolah sama aja, ngga ada yang inget! yang ada gue nya di diemin doang." Kesal Cynta, mengeluarkan unek-uneknya.
"Lah siapa yang diemin lo? berani-berani nya dia ngediemin adek gue yang cantik ini." Kata Rakhi, padahal Shandra dan Senja disuruh Rakhi untuk diemin Cynta.
"Shandra sama Senja, gue gatau kenapa mereka diemin gue. Padahal sekarang kan hari spesial gue." Kata Cynta, mukanya murung sekali, Rakhi yang melihatnya pun gemas sendiri.
"Ngga ngediemin kali, lo nya aja baperan." Jawab Rakhi, enteng. Gila, bisa-bisanya dia bilang gue baperan.
Tidak ada guna nya cerita ke Kak Rakhi tuh, pasti ujung-ujungnya dia ngebelain temen Cynta.
🪵🪵🪵
Maghrib pun tiba, Cynta, Kak Rakhi, Mama, dan Ayah sholat berjamaah dikamar khusus tempat sholat. Tidak lupa berdoa dan salim satu sama lain, setelah selesai Kak Rakhi dan Ayah keluar katanya mau ngambil yasin dikamarnya karena lupa dibawa.
Sekarang sudah mulai membaca yasin, sebelum baca yasin orang tua Cynta pasti selalu mengingatkan anak-anaknya untuk mendoakan keluarga yang sudah meninggal lebih dulu, mendoakan orang tuanya, mendoakan saudara-saudaranya, dan tidak lupa untuk mendoakan dirinya sendiri.
Cynta pun tidak lupa untuk mendoakan dirinya sendiri, agar diampuni segala dosanya, selalu diberi kesehatan, kecerdasaan, dan selamat dunia dan akhirat.
Selesai membaca yasin, yang tersisa dikamar sholat hanya Cynta dan mama nya, karena membereskan tempat sholat tadi.
"Alhamdulillah ya, kamu udah ngga sakit-sakitan lagi sekarang. Mama seneng." Kata mama Cynta sambil melipat mukena yang tadi ia pakai.
Cynta hanya tersenyum, tiba-tiba... Duar!!!
HAPPY BIRTHDAY CYNTA, HAPPY BIRTHDAY CYNTA
HAPPY BIRTHDAY, HAPPY BIRTHDAY, HAPPY BIRTHDAY CYNTA.Ia langsung berdiri dan terharu, ia fikir keluarga nya lupa namun tidak. Sekarang dihadapannya ada kue yang diatasnya dikasih lilin angka 16.
"Make a wish dulu, baru tiup lilin." Kata Rakhi.
Setelah make a wish, Cynta meniup lilin nya dengan penuh rasa senang, satu persatu keluarganya mengucapkan pepatah harapan untuk Cynta. Pertama Ayah, "Selamat ulang tahun putri Ayah, Sehat selalu ya nak, berbakti sama kedua orang tau." Ucap Ayah, sambil mencium kening, dan kedua pipi Cynta.
KAMU SEDANG MEMBACA
Pacar Virtual (End)
Romance"Nggak ada hujan, nggak akan ada bunga." Harusnya kita tidak usah bertemu dan mengenal secara real, jika akhirnya akan sama. Inilah kisah Cynta Zolanda Amora, menemukan teman cinta nya dari dunia game. Akankah selamanya? atau akan berakhir? Daripada...