XI

1.9K 167 5
                                    

Kasur berukuran king size tengah ditempati oleh tiga orang yang masih nyaman dengan posisinya masing-masing.

Limario masih terbuai oleh mimpinya sambil memunggungi Yuan, sedangkan putranya kini tengah bermanja ria dengan Jennie yang sudah terjaga dari awal tapi masih malas gerak karena matahari masih malu-malu menampakkan sinarnya

"aunty Jisoo mau ajak Yuan ke kebun binatang, loh. Mandi yu" ajak Jennie sambil mengusap pipi gembil pria kecil itu

"mau mandi baleng yayah, nda" ucap Yuan kini duduk menghadap Jennie

"tapi ayahnya masih bobo. Sama bunda aja, ya?"

Yuan dengan cepat menggelengkan kepalanya dengan gemas. Jennie mengamati gerak-gerik Yuan yang kini berbalik menghadap Limario.

"yauda, Yuan bangunin ayahnya gih" ucap Jennie kini mulai terkekeh karena Yuan dengan semangat menggoyahkan pundak Limario

"yah bangun" Yuan beralih menepuk pipi Limario beberapa kali

"eungh" lenguh Limario karena tidurnya terganggu, namun lelaki itu masih betah untuk memejamkan matanya karena masih mengantuk

Yuan mendekatkan bibirnya dengan telinga Limario "ayahh"

Usaha Yuan tidak membuahkan hasil, Limario masih betah dengan posisinya. Sedangkan Jennie hanya menggelengkan kepalanya melihat kelakuan bapak satu anak itu.

Ternyata Limario yang sekarang tak jauh berbeda dengan Limario dulu--masih sama-sama susah kalau dibangunkan dari tidurnya

"aw sakit" pekik Limario sambil  memegang telinganya yang memerah

Jennie tertawa lumayan kencang melihat kelakuan anak Yuan yang menggigit telinga Limario karena kesal

"kok gitu sih nak, ayah sakit nih telinganya" lirih Limario mengangkat Yuan agar ada dipangkuannya setelah dirinya menyandar di heardboard

"ayah, cucah. Napa nda bangun-bangun?" Yuan memanyunkan bibirnya

Jennie kini ikut duduk bersandar di headboard "kasian dong itu ayahnya loh. Bilang apa ke ayah?"

"maaf, Ayah" lirih Yuan menunduk

"that's my bro. Jangan gitu lagi, hm?" Limario menoel hidung Yuan dengan jari telunjuknya

"nih ayah udah bangun, Yuan mau apa, hm?" pertanyaan Limario dihiraukan oleh Yuan yang kini beralih didekapan Jennie

"hey, ditanya ayah tuh" ucap Jennie sambil menunjuk Limario dengan dagunya

Limario merasa sesuatu didalam hatinya bergetar setelah mendengar ayah dari mulut Jennie, seperti ada kesenangan dalam dirinya.

"tadi Yuan ngajakin kamu mandi, kan hari ini dia mau jalan-jalan sama kak jisoo" ucap Jennie kepada Limario

"yauda yuk mandi" Limario merentangkan tangannya kepada Yuan yang masih menatap sendu Limario karena merasa bersalah

"tuh, mandi gih. Bunda mau bikin sarapan dulu" ucap Jennie lalu mencium bibir Yuan dan mengangkat tubuh mungil itu untuk diambil alih oleh Limario

Lelaki jangkung itu langsung menuruni kasur dan mengangkat tubuh Yuan "yuk ah mandi biar ganteng kaya ayah"

"sebel banget dengernya" desis Jennie saat menuruni kasur

"kedengeran loh ya" ucap Limario menatap Jennie

***

"jangan nakal, jangan repotin aunty sama uncle, ya" ucap Limario mengacak puncak kepala Yuan yang berada digendongan Taehyung

MANTANTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang