🍁. 13

633 62 4
                                    

"Bola Mata Abu"





Akhirnya setelah tiga jam berlalu, acara pesta teh yang isinya hanya para nona muda yang berkicau itu pun usai. Naeun telah menantikan waktu ini, telinganya lelah mendengar suara-suara yang saling sindir atau membanggakan sesuatu hal akan diri mereka, atau juga suara yang berseru sombong karena banyak mendapat surat lamaran dari kalangan bangsawan. Mengapa hal itu membanggakan? Apakah merasa cantik lalu bangga? Entahlah, naeun tak ingin pusing memikirkannya.

"Apakah kakak ke dua ingin pulang bersama adik ini?." tutur adella dengan lembut tidak lupa juga senyum yang terlihat enggan juga ia torehkan. Naeun menatap dengan hangat lalu membalas, "tidak perlu adik ke empat, kakak ke dua ingin mampir ke pasar utara terlebih dahulu."

Luna menatap naeun dengan manik berbinar, entah itu tulus atau hanya sebuah topeng seperti biasa, "kakak ke dua ingin mengunjungi festival bunga di pasar utara ya? Adik ini besok ingin mengunjunginya dengan Lord Frans dari kediaman Duke Galens."

Naeun tersenyum tipis, ternyata tikus kecil ini ingin pamer ya? Lalu apa peduli naeun?. "Kalau begitu selamat bersenang-senang, kakak ke dua ini menanti keputusan adik ke tiga dalam menjawab lamaran." Dan dapat naeun lihat binar mata itu meredup dengan senyum yang tadi lebar kini terlihat di paksakan.

"Kalau begitu kakak ke dua ini pamit dahulu, sampai jumpa di kediaman Michelles."

Naeun segera masuk ke dalam kereta dengan bantuan sang kusir. Kereta itu pun berlalu meninggalkan kediaman Duke Wiltson dengan naeun di dalamnya.

Naeun membuka jendela kecil yang berada di sisi kanannya lalu melihat jalanan yang di lewati oleh kereta ini. "Setelah ini apa?." bisiknya pelan.

Menurut kehidupan sebelumnya setelah acara debutantenya masalah yang akan ia hadapi adalah rencana perjodohan yang di lakukan oleh Nyonya Tertua, namun karena kini di kediaman Grand Duke Michelles ada sang Grand Duchess jadi hal itu tidak mungkin terjadi, terlebih lagi yang akan di jodohkan adalah pangeran denise sudah pasti nyonya daisy tidak akan diam saja.

Lalu setelah masalah perjodohan itu masalah lainnya adalah pernikahan dirinya dengan pangeran sehun yang jika menurut waktu kehidupan sebelumnya itu akan terlaksana satu bulan lagi. Di kehidupan sebelumnya, dirinya yang mengetahui akan di jodohkan oleh Nyonya Tertua pun kabur dari kuil Xua, lalu menemui pangeran sehun dalam keadaan panik dan menangis. Memaksa pangeran berhati dingin itu untuk menikahinya, mengatakan jika ia tidak ingin menikah selain bersama pangeran sehun.

Saat itu pangeran sehun hanya menatapnya dengan dingin dan ke engganan. Siapa yang tidak mengenal dirinya? Gadis bodoh yang mengejar cinta pangeran sehun dengan gila. Dan tentu saja pangeran sehun itu juga mengetahui rumor itu. Namun dua hari setelah hari itu surat dari kerajaan mampir ke kediaman Grand Duke Michelles yang isinya tentang lamaran pangeran sehun untuk putri pertama kediaman Grand Duke Michelles, Son Naeun Michelles.

Naeun masih ingat dengan jelas bagaimana reaksinya yang sangat berbeda jauh dengan reaksi orang-orang dalam lainnya. Ia sangat bahagia hingga segera mengutus seseorang untuk meminta Tuan astorn, Nyonya daisy dan myungsoo untuk segera kembali. Sekembalinya ketiga orang tersayang itu, mereka harus mendengar kabar yang entah membahagiakan atau tidak. Bahagia karena naeun menyukainya namun disisi lain mereka tak rela untuk menerima lamaran itu, mereka tahu ada maksut lain dari pernikahan ini.

Naeun menghela nafasnya dengan berat. Jika ia mengingat kehidupannya yang sebelumnya entah mengapa ia tak ada hentinya merutuki kebodohannya yang buta akan sekitar itu. entah siapa yang bisa di salahkan dalam ini, dirinya yang bodoh sehingga mudah terhasut atau keluarganya yang tidak ada untuk membimbingnya sehingga dia menjadi tumpul? Atau malah dia harus menyalahkan dewa yang telah membuat takdirnya dengan tragis itu? Tapi ia juga berterimakasih dengan dewa karena telah memberinya kesempatan untuk membersihkan kekacauan itu.

Start Over Again [End]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang