•
•
•Tahun-tahun pun berlalu begitu cepat, semakin hari semakin Keynal sadar tidak ada yang layak dipertahankan dalam pernikahannya. Mereka bersatu dan tinggal pada satu atap yang sama dan bahkan Tuhan telah menitipkan seorang gadis kecil yang kini berusia genap lima tahun, siapa lagi kalau bukan Gla Clark gadis kecil yang sangat ia cintai. Namun sehebat itu kah penolakan dari seorang Jessica Veranda pada buah hati mereka? Keynal pun tak tau apa yang membuat Ve bertahan dengan semua sandiwara pernikahan yang selalu terlihat harmonis di hadapan hal layak.
Cuman demi pencitraan kah dan nama besar keluarga Tanumirhadja, yang membuat Ve masih bertahan atau sebenernya Ve memiliki rasa yang sama. Apa pun alasan Ve, ia tak mau membuat dirinya menggantungkan asa pada harapan yang mungkin palsu itu.
Malam itu Keynal baru saja menidurkan gadis kecilnya yang sedari tadi rewel itu."Noah ku telah kembali Nal..." ucapnya dan berlalu. Keynal yang masih pada posisinya cuman dapat menghela napas lalu ia pun beranjak mengejar Ve dan untuk pertama kali Keynal menggenggam tangan itu, tangan yang tidak bisa ia gapai walau pun jaraknya hanya satu jengkal.
"Makasih udah bertahan amat lama dengan segala kepura-puraan ini."
"Ya..." jawabnya singkat dan menepis genggaman tangan itu.
"Mungkin ini waktunya, waktu dimana aku harus melepas mu, melepas mu dari status yang memang tak pernah kau inginkan dari dulu, tapi asal kamu tau aku bahagia untuk kesempatan yang telah Tuhan..." ucapnya, Keynal menangis dan ia mencoba untuk melewati ini sekali lagi.
•••
Seminggu setelah kepulangan Shanto Noah Prasetya membuat Ve lebih sering pulang malam, dan malam itu disaat Ve diantar pulang oleh Noah, Keynal melihat seorang wanita yang masih berstatus istrinya sedang berciuman dan berpelukan mesra didepannya. Entah terbuat dari apa hati Keynal ia hanya diam dan tersenyum melihat itu. Vee yang menyadari kehadiran Keynal menghentikan cumbuan mesranya, lalu melihat kearah Keynal.
KAMU SEDANG MEMBACA
Ich liebe dich [HIATUS]
Fiksi RemajaKisah tentang seorang anak yg dipertemukan kembali dengan ibunya. Ibu yang mengajarkan ia apa itu luka dan kebencian. Akan kah ia berhasil membalaskan sakit hatinya atau kah ia malah terjebak di dalamnya??? Entahlah mari mencari tau lewat kisah Vien...