1 minggu kemudian
Hoseok melangkah masuk setelah turun dari mobil seok jin, ya mereka berangkat bersama kebetulan seok jin ada kelas pagi. Berjalan bersama masuk ke dalam kampus yang besar itu, hoseok sampai takjub melihat gedung yang tinggi menjulang.
"Hyung, ini kampus kita kah?" Hoseok menatap tak percaya.
"Tentu saja, wellcome to my kampus." Ucap seok jin bangga.
"Wow, ini luar biasa! Apakah fasilitasnya lengkap? Seperti sekolah SMA ku dulu hyung?" Hoseok melepaskan gandengan seok jin.
Berjalan duluan melihat sekeliling beruntung para mahasiswa belum datang, akhirnya hoseok malah asik dengan dunianya sendiri membuat seok jin terkekeh.
"Yap, lebih dari sekolah mu dulu. kau pasti akan kaget seperti apa dalam kampus ini! Banyak sekali yang tidak ada di sekolah saebom." Seok jin berhenti di tempat perpustakaan.
Hoseok mengikuti langkah hyung nya dan berhenti di perpustakaan yang begitu besar, mata hoseok membulat sempurna betapa cantik dan luas nya perpus ini. Ingin rasanya hoseok membawa semua buku itu ke rumah, tempatnya persis seperti perpus harry potter saat mencari batu abadi milik nicholas.
Seok jin masuk ke dalam perpus mencari buku teori tentang pelajarannya, hoseok ikut masuk sekedar melihat-lihat banyak sekali buku menarik di sini.
Saat hoseok dan seok jin berbeda rak buku, hoseok asik memilih hingga tangan seseorang menghentikannya.
"Maaf ini milikku." Ucap pemuda itu.
"Tapi aku yang memegangnya duluan, jadi ini milikku." Tatapan hoseok serius.
"Oh tidak, ini memang dari kemarin milikku jadi lepaskan." Pemuda itu tak mau mengalah.
"Ya! Kau menyebalkan, aku duluan yang melihatnya tau!" Hoseok mulai kesal.
"Jangan berteriak bodoh, ini perpustakaan bukan pasar." Pemuda itu menarik bukunya dan membawanya kabur.
Hoseok ingin mengejar tapi dia melihat buku lain, akhirnya dia malah mengambil buku baru itu dan melupakan perdebatan tadi. Seok jin yang datang dan berdiri di samping hoseok bertanya, dengan tatapan heran kenapa wajah adiknya ini memerah.
"Ada apa seok?" Tanya seok jin.
"Huh, tadi aku berpas-pasan dengan orang menyebalkan! Dia mengambil buku yang ku mau hyung." Ucap nya dengan nada yang masih kesal.
"Ah hyung pikir kenapa, ayo kita mencari kelas mu hyung sudah menemukan buku yang hyung cari." Seok jin melangkah pergi di ikuti oleh hoseok.
Hoseok mengangguk mengikuti langkah seok jin. Sang hyung mengajak ke tempat mading melihat papan pengumuman. Yang ternyata hoseok sekelas dengan jungkook lagi.
"Wow, sepertinya kalian memang sahabat sejati." Kekeh seok jin.
"Bagus dong, jadi aku punya teman! Tapi dimana teman-teman ku?" Hoseok mencari-cari keberadaan mereka.
Saat ini memang sudah banyak mahasiswa berdatangan, dan tak lama munculah taehyung jimin dan juga jungkook. Menatap hoseok dengan tersenyum memeluk erat sahabatnya.
"Pagi hoseok, wah kau hebat datang sepagi ini hahaha." Tawa jungkook renyah sekali.
"Aku hanya sekalian ingin melihat-lihat kok." Ucap hoseok melepaskan pelukan jungkook.
"Pagi jin hyung." Sapa ketiga anak itu.
"Pagi semua, aku melihat kelas kalian. Jimin dan taehyung sekelas sedangkan jungkook dan hoseok sekelas." Ucap seok jin tersenyum pada mereka.
KAMU SEDANG MEMBACA
little hobi seok{END}
Nouvellespemuda manis dan cantik di umur nya yang masih 18 tahun tentu hoseok masih SMA. hoseok juga mempunyai kakak kakak yang tampan... seok jin: kuliah semester 1 (20 tahun) namjoon: SMA kelas 3 akan lulus (19 tahun)