(1385) BERTAHAN DI JALAN KEBENARAN

1 0 0
                                    

Banyak sekali kejadian penyebab bingung
Orang begitu mudahnya tersinggung
Era teknologi memudahkan orang bicara langsung
Beragam persoalan bisa di tampung
Pengikut banyak imbalannya tersanjung
Sebaliknya akan mudah tersandung
Kehidupan berubah menjadi limbung
Pikiran akan berakhir linglung

Persaingan didunia maya jelas terlihat
Terkadang dipicu oleh ulah orang jahat
Kata kasar di bumbui kata umpat
Telah terjadi persaingan tak sehat
Sebelum diunggah sudah dipasang niat
Agar yang dituju mendapat
Laknat
Begitu kah insan berbudi taat
Memilih hidup dijalan sesat

Ketika hidup orang tengah cemerlang
Mengapa iri lalu meradang
Membalik fakta dengan cara mengarang
Hingga membuat orang beralih padang
Perbuataan ini sanggup dilakukan perundangan
Ketika orang susah ia merasa senang
Tanpa disadari balasan Allah akan datang
Karna akan menyapa saat kita berbuat curang
Apapun dilakukan demi mendapatkan uang

Kini banyak orang salah kaprah
Memfitnah lalu seenaknya diunggah
Disisi kebenaran sudah pasti terbantah
Karena data yang diekspos belum terpilah-pilah
Kebenarannya belum tentu terjamah
Sementara netizen telah lebih dulu marah
Bahkan tak jarang pula berbuat ulah
Lalu situasipun menjadi resah
Yang difitnah terpaksa pasrah
Semua diserahkan hanya kepada Allah
Ada yang tak mau menelan mentah-mentah
Berame-rame pembelaanpun di kerah
Pengikutnya tak mau lagi mengalah
Situasipun semakin bertambah parah
Akhirnya kebenaran semakin sulit diarah
Kedua pihak saling serang
dengan amarah
Diantara mereka  tak mau mengalah
Tidakkah mereka takut terhadap azab Allah

13 KUMPULAN PUISI NO 1301 SD 1400Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang