ISI 5

2.2K 165 1
                                    

Fyi : kalimat yang bercetak miring berarti kata kata New dalam hati.


D

an kalimat yang bercetak miring di tebalkan berarti New berbicara dengan bahasa isyarat :


Hari ini New mulai kembali pulang ke kontrakannya. Setelah dua hari di rumah sakit dan keadaannya dan juga tentunya bayinya sudah mulai membaik. Sebenarnya New ingin pulang sehari setelah melahirkan  dikarenakan biaya.

Ya, dia khawatir uangnya tidak akan cukup untuk membayar biaya rumah sakit bila terlalu lama di sana. Tetapi Dokter melarangnya karena tubuh New belum cukup pulih pasca melahirkan. Jadinya New terpaksa harus menginap satu malam lagi.

Dan akhirnya sekarang ia telah kembali ke kontrakannya . Gun yang menjemputnya tadi. Setelah mendengar bahwa New melahirkan Gun dengan cepat pergi ke rumah sakit. Setelah sampai disana Gun alih alih mengucapkan selamat Gun malah mengomelinya karena baru memberitahunya setelah New melahirkan.

"Kau sangat keterlaluan New. Kenapa kau tidak memberitahu ku!! Dasar nakal !! Selalu saja begini !! Dan kau akhirnya berjuang seorang diri !! Aku merasa menjadi sahabat yang buruk!". Ucap Gun kala itu.

Dan banyak lagi omelan Gun yang menyambangi indra pendengarnya. Kemudian omelan Gun berhenti ketika melihat bayi lucu nan gembul di samping tempat tidurnya. Setelah itu ia seperti lupa segalanya , semuanya atensinya beralih pada bayi itu.

New sangat sangat beruntung mempunyai sahabat seperti Gun. Kalau tidak ada Gun , New tidak tahu nasibnya akan seperti apa saat ini.

Terima kasih Gun.

"Ya New sama sama "

Setelah selesai mengantar New ke kamarnya Gun pamit untuk pulang. Tapi sebelum pulang ia menyempatkan diri untuk sekedar mengecup lembut bayi dalam pangkuan New.

"Hei baby Non, kau baik baik ya. Jangan nakal dan jangan susahkan papamu. Uncle Gun mau pulang dulu. Tapi nanti sore uncle janji akan kesini lagi untuk bermain bersamamu oke . Cup "

Terima kasih sekali lagi Gun . Maaf karena aku banyak merepotkanmu.

"Hush kau ini selalu saja New. Baiklah kalau begitu aku kembali dulu ya. Aku ngantuk mau bobok "

New tersenyum lalu mengangguk.

New beralih pada bayinya. Ini anaknya. Dada New terasa membuncah setiap kali ia melihat wajah Nanon. Ia mengecupi pipi Nanon lembut.

Nanon, anak papa sayang. Terima kasih telah hadir dan mau menemani papa di dunia ini ya nak. Papa tidak mau menuntut apa apa dari kamu. Yang penting kamu sehat dan tumbuh jadi anak yang kuat dan juga pintar. Semoga kamu tidak seperti papa ya nak. Kamu harus sukses agar orang orang tidak akan menginjak injak kita nak. Maaf jika suatu saat nanti papa membuat kamu malu karena kondisi papa .

Air matanya jatuh tak terbendung namun senyum masih terpatri di wajahnya. Bukan, ini bukan air mata kesedihan seperti biasanya. Ini adalah senyum kebahagiaan. New berharap semoga ia dan anaknya selalu di beri kebahagiaan sampai nanti.

Ia kembali memandang anaknya. Wajah anaknya sangatlah tampan. Memang wajah Nanon mirip dengannya tapi tidaklah mendominasi.

Mungkin kau mirip ayahmu nak. Ayahmu sangatlah tampan karena kau juga sangat tampan.

New tersenyum sendu kala mengingat ayah dari anaknya yang bahkan ia sendiri tidak tahu namanya itu. Tapi New sangat ingat bagaimana rupa pria itu. Ya, pria yang memperkosanya.

Mengingatnya saja sudah membuat hati New sakit. Bahkan sekarang orang itu tidak ada tanda tanda mencarinya. Ah, mungkin New terlalu banyak berhayal. Mana mungkin pria itu ingat padanya sedangkan keadaanya saja waktu tengah mabuk.

Tapi papa berharap , kita tidak akan bertemu dengannya.

Kemudian wajahnya berubah jadi muram. Liquid bening itu kembali jatuh dengan tidak sopannya. Anaknya kini telah lahir dan New harus menjaganya.

New yakin ia bisa menjaga bayinya dengan baik. Tapi New takut anaknya akan seperti dirinya. Bisu. New sudah bertanya pada Dokter tentang itu. Dan Dokter bilang kemungkinan untuk Nanon seperti dirinya sangatlah kecil karena saat lahir suara tangisan Nanon sangatlah kencang. Jadi kecil kemungkinan untuk Nanon bisu seperti dirinya.
(Maaf ya kalo ngaco soalnya aku ngarang hhe)

Tapi bukan itu yang jadi kekhawatiran New. Kekhawatiean terbesarnya adalah bagaimana ia bisa membantu tumbuh kembang buah hatinya. Dalam mencakup seperti mengajarkan berbicara, bagaimana ia bisa mengajari anaknya berbicara sedangkan untuk bicara pun ia tak mampu.

Ia kembali mengelus pipi gembul Nanon lembut.

Walaupun papa bisu tapi papa akan berusaha memberikan yang terbaik untuk Nanon ya sayang. Maafkan papa yang serba kekurangan ini.

Namun tiba tiba Nanon tersenyum lebar ke arahnya dan itu membuat semangatnya kembali penuh. Ia harus kuat. Ya, ia pasti kuat. Ia harus kuat demi anaknya.

Tbc....
Pendek pendek dulu ya say..
Otak aku lagi blank soalnya hhe..

Makasih yang udah mampir
Salam sayang dari author..jubjub💙

My ( Mute ) precious [Completed]✅Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang