⚠️WARNING⚠️
- Cerita ini tidak bermaksud menyinggung agama manapun.
- Cerita tentang Adam dan Lilith ku dapat dari kitab Talmud Yahudi, dari berbagai sumber yang ku baca. (Selebihnya tentang Lilith dan Lucifer hanya karanganku semata. Bukan berdasarkan sumber yg didapat).
- Cerita ini tidak bermaksud menyesatkan. Tetap percaya sama apa yg kalian imani. (Buat yg islam, tetap percaya pada isi yg diceritakan dlm Al-Quran).🔱●🔱●🔱
Jauh sebelum terciptanya bumi dan seisinya, Sang Pencipta telah mengisi surga dengan makhluk makhluk ciptaannya yang taat dan patuh akan perintahnya.
Mereka semua adalah makhluk setia. Sampai suatu ketika, saat Sang Pencipta menciptakan Adam dari tanah, Sang Pencipta memerintah seluruh ciptaannya untuk bersujud kepada Adam. Semua bersujud kecuali satu-makhluk ciptaannya yang bernama Iblis.
Iblis menolak permintaan Sang Pencipta, sebab merasa kalau ia lebih hebat karena diciptakan dari api yang kuat, bukanlah dari tanah yang hina.
Sang Pencipta murka pada makhluk ciptaannya yang membangkang perintahnya. Oleh sebab itu, Iblis diusir dari Surganya. Namun Iblis bersumpah akan menyesatkan anak cucu Adam, agar kelak ia tak sendiri menghuni Neraka.
Suatu ketika, Sang Pencipta menciptakan pendamping untuk Adam, yang diciptakan dari unsur sama yaitu tanah. Perempuan itu bernama Lilith, perempuan berparas rupawan yang menjadi istri Adam.
Sayangnya Lilith sedikit pembangkang, karena merasa tercipta dari elemen yang sama, Lilith enggan tunduk kepada Adam. Bahkan Lilith enggan berada dibawah ketika mereka sedang melakukan hubungan seksual. Lilith kesal dan keberatan dijadikan 'pelayan' bagi Adam, karena merasa seharusnya mereka setara.
Adam yang merasa ditentang sang istri pun tak tinggal diam. Melalui tipu muslihatnya, Adam berhasil membuat Lilith berada dibawahnya, bahkan hamil. Lilith yang marah kemudian angkat kaki dari surga dan tinggal di Laut Merah.
Kesepian karena ditinggal sang istri pergi, Adam berkeluh kesah pada Sang Pencipta. Kemudian diutuslah tiga malaikat Snvi, Snsvi, dan Smnglof untuk membawa Lilith kembali. Sayangnya, Lilith yang terlanjur sakit hati enggan pulang. Ketiga malaikat itu bahkan mengancam akan membunuh satu persatu anak Lilith jika ia tidak mau menurut.
"Tidak tahukah kalian jika aku diciptakan untuk membawa penyakit mematikan pada anak-anak manusia. Setiap bayi laki-laki yang dilahirkan, aku berkuasa atas hidupnya selama 8 hari dan untuk bayi perempuan aku berkuasa atas dirinya selama 20 hari," Kata Lilith angkuh.
"Jadi, kalau kalian ingin membunuhnya, lakukan saja sekarang. Itu malah meringankan tugasku." Lanjutnya lagi dengan tenang.
Mendengar kata-kata Lilith, ketiga malaikat itu akhirnya tidak bisa berbuat apa-apa. Mereka kembali ke surga dengan tangan hampa. Mengetahui istrinya enggan kembali, Adam kembali berkeluh kesah mengenai kesepiannya kepada Sang Pencipta. Untuk Adam, Sang Pencipta menciptakan Hawa dari tulang rusuknya.
Berstatus sebagai mantan istri, secara naluri akan cemburu melihat mantan suaminya semakin bahagia dengan istri barunya. Lilith akhirnya bekerja sama dengan iblis yang juga menaruh dendam kepada Adam, karena terusir dari surga dan menjadi makhluk terkutuk. Mereka berhasil membuat Hawa membujuk Adam yang sedang kasmaran untuk melanggar aturan; memakan buah khuldi.
Mengetahui hal ini, Sang Pencipta murka dan mengusir Adam dan Hawa dari surga. Ternyata bagi Lilith dan iblis, pengusiran ini tidaklah cukup. Mereka masih merasa perlu mengganggu anak cucu Adam agar jauh dari surga.
KAMU SEDANG MEMBACA
IRIDESCENT [Taelice Oneshot]
Fiksi PenggemarDon't trust too much. Don't love too much. Don't hope too much. Because that "too much" can hurt you so much. update according to mood Inspired from anywhere.