Happy Reading.
..."Semoga cepat keluar. " Gumam luca sambil memandangi rumah sakit itu.
Luca masuk kedalam rumah sakit tersebut, pagi menjelang tiba, jam 03:12 carlos terbangun dari tidurnya, dan mulai membersihkan diri dan lain lain, carlos melihat kearah eril dengan senyuman tipis nya, carlos menaikkan sebelah alisnya saat tidak sengaja melihat sepatu yang ditutupi dengan sebuah kain putih, sepatu itu tampak kotor.
Carlos tidak mengambil pusing tentang hal tersebut dan carlos pun pergi untuk mencari angin sebentar,carlos mendatangi taman yang sangat luas dirumah sakit tersebut, dirinya hanya melakukan olahraga ringan, dan berakhir membeli sebuah roti dan minuman disebuah swalayan.
Setelah membeli roti tawar dan roti yang di kasih gula halus di atasnya dengan isi lelehan coklat, serta minuman cola dan susu kotak rasa coklat, carlos pun membayar semuanya dan kembali ke rumah sakit, ini sudah jam 4:45, berarti sudah cukup lama carlos berada diluar, carlos berjalan dengan langkah biasanya.
Brukk....
"Maaf." Ucap seseorang yang menabrak bahu carlos hingga barang belanjaan nya jatuh kebawah.
"Oh, iya. " Balas carlos dengan melihat orang itu dengan perasaan heran.
Dia memakai baju warna putih dengan jas panjang berwarna coklat susu, serta masker berwarna hitam, dan gelagatnya juga aneh, saat carlos menatap orang itu, orang itu sempat bergelagat seperti terburu buru untuk mengambil sebuah tas nya yang tidak sengaja terjatuh, dan ucapan atau perkataan nya yang seperti dia itu mau cepat cepat pergi.
Dan saat carlos mengambil barang belanjaan nya yang terjatuh di tanah, carlos melihat cara berjalannya yang agak lebar dan orang itu sesekali menengok ke kanan dan ke kiri, dan ada mobil berwarna hitam yang tepat berhenti di depan orang itu, orang itupun masuk kedalam mobil dan langsung mobil itu berjalan dengan kecepatan sedang.
Saat carlos gagal fokus karena memandangi orang itu dan mobil itu, tiba tiba ada yang menelefon nya, carlos kaget dan segera menerima panggilan tersebut.
"Sudah menemui key?. " Tanya seseorang yang berada dipanggilan tersebut.
"Mohon maaf ini siapa ya?." Tanya carlos balik, sebab di layar handphone nya tertera nomer saja.
Tut... Tut.. Tut..
Carlos memandangi layar handphone nya, panggilan tersebut diputus secara sepihak oleh sang penelepon, ini siapa ya yang menelefon dirinya?, bukanya key akan keluar dari rumah sakit ini?, karena key hanya dirawat satu minggu saja dan itu tidak lebih, kecuali kalau keadaan key belum membaik.
KAMU SEDANG MEMBACA
DOPPIO PSICOPATICO
Mystery / Thrillerseorang pria pembunuh berantai yang dijuluki sebagai vezone the lost, yang sudah membunuh hampir 37 dalam satu hari, satu dibunuh semua keluarganya pun ikut terbunuh. tidak ada yang bisa menyentuhnya apalagi berbicara sembarangan didepan nya, terbe...