Lee Haechan & Huang Renjun
Every love story in this universe is beautiful. But, ours love story is my favorite.
⚠️Non baku & lokal area⚠️
HARSA HAGA
.
.
.
.
.
.
.
."HAGAAA, BAYAR UANG KAS CEPET!!" Rayan- si bendahara kelas berteriak di telinga Haga sambil mengangkat sapu untuk mencoba menggertak Haga agar membayar uang kas.
Wajah Rayan sudah memerah menahan amarah sedangkan si pelaku masih santai saja sambil bermain game di ponselnya.
Ganendra Haga- si tengil yang selalu memancing emosi Rahiyan atau yang kerap disapa Rayan.
Brak!!
"BAYAR GAK!!" Rayan mencoba menggertak Haga dengan memukul meja Haga menggunakan sapu yang sedari tadi ia bawa-bawa.
"Berapa sih berapa?" Tanya Haga malas-malasan
"Lo udah nunggak 3 Minggu!!" Jawab Rayan masih berapi-api
"Ya elah, emang uang kas buat apaan sih?" Tanya Haga sambil mengantongi ponselnya
"Buat lo-lo juga! Kalau ada yang sakit, kalau butuh peralatan kelas dan banyak lagi. Kenapa sih lo susah banget bayar uang kas! Liat tuh Jemian selalu bayar uang kas dan bahkan udah dia bayar buat setaun!"
"Jemian kebanyakan duit" balas Haga
"Ya, gak kaya lo. Gembel!!"
"Sembarangan mulut lo"
"Ya maka nya bayar!"
"Iya, marah-marah mulu lo"
"Lo nya rese!"
Haga menahan lengkungan bibirnya agar tak terlihat tersenyum saat mendengar ocehan Rayan. Ia lalu mengeluarkan dompet di saku celananya dan mengambil beberapa lembar uang.
"Nih tuh, buat lo aja kembalian nya" ucap Haga sambil memberikan uang ke Rayan
"HAGA ANJING! INI CUMA SERIBU!"
Haga tertawa terbahak-bahak sambil berlari keluar kelas karena takut dipukul Rayan dengan sapu nya. Sedangkan Rayan langsung reflek mengejar Haga.
Penampakan yang sudah sangat biasa setiap hari nya. Seisi kelas sudah hapal dengan tingkah dua anak itu yang tidak pernah akur.
****
"Kenapa sih gua harus sekelas sama orang gila kaya Haga!" Ujar Rayan saat dirinya sudah kembali ke kelas dan duduk di samping Yuga- teman nya.
Yuga yang sudah terbiasa dengan racauan Rayan tentang Haga diam saja tanpa berniat membalas Rayan. Ia takut ujung-ujungnya ia yang diomeli Rayan. Karena biasanya seperti itu.
"Bayangin aja, dari banyaknya siswa kenapa gua harus sekelas sama Haga? Bahkan dua tahun berturut-turut. Apa gua gak stres!? Setiap hari ada aja tingkahnya yang bikin gua kesel!"
KAMU SEDANG MEMBACA
HARSA HAGA [HYUCKREN]
Teen FictionRayan sudah hampir menyerah rasanya, ia yang setiap hari selalu diganggu oleh Haga merasa frustasi dan bahkan sempat mogok sekolah. Pasalnya selalu saja Rayan yang dijadikan korban kejahilan Haga. Apakah Rayan mampu menangani sifat jahil Haga, atau...