Chapter 9: "Festival Sekolah"
────── ⪩·⪨ ──────Anton berdiri di depan kelas, hendak mengumumkan sesuatu.
"Guys! Gue barusan rapat sama OSIS. Sebulan dari sekarang sekolah bakal ngadain festival untuk ngerayain ultah sekolah. Tiap kelas harus nampilin sesuatu. Kira-kira kita mau nampil apa?" tanya Anton sebagai ketua kelas.
Jeongwoo angkat tangan. "Tampil dance bareng-bareng aja sekelas," usulnya.
"Bagus tuh idenya. Ada ide lain nggak?"
Seowon angkat tangan. "Ide Jeongwoo bagus sih, tapi kan gak semuanya jago nge-dance. Tampil drama aja gak sih?"
"Kenapa gak digabung aja? Dance dan drama?" usul Minji.
"Ohh jadinya kayak drama musikal gitu??" sahut Mia.
"Nah itu! Bagus tuh!"
"Iya," jawab Minji. Ia melanjutkan, "gerakan dance drama musikal gampang-gampang kok. Yang gak bisa dance juga pasti bisa."
Sebagian mengangguk setuju. Sisanya mengikuti suara mayoritas.
"Okay, kalo kita tampil drama musikal, kira-kira mau tampil drama musikal apa ya guys?" tanya Anton.
"Drama musikal dari film Disney aja lah. Orang-orang juga pada tau," sahut Minji.
"Frozen!" usul Mia.
"Ribet woi propertinya," keluh yang lain, membayangkan mereka harus membuat properti es dan yang lainnya.
"Snow White?"
"Cinderella?"
Karena tak ada lagi yang mengusulkan, Anton lanjut berkata, "Kita voting mau Snow White atau Cinderella. Yang setuju Snow White angkat tangan!"
Beberapa murid mengangkat tangan, namun jumlahnya hampir tidak sampai separuh kelas.
"Yang setuju Cinderella angkat tangan!"
Jumlah tangan yang terangkat jauh lebih banyak daripada sebelumnya.
"Berarti kita ambil drama musikal Cinderella, ya. Terus yang mau jadi pemeran Cinderella siapa?"
"Pemeran Cinderella-nya Wonyoung gak sih? Secara dia yang paling cantik di kelas," usul yang lain. Seisi kelas mengangguk setuju. Mendengar usul tersebut, Wonyoung setuju jika dirinya berperan sebagai Cinderella.
KAMU SEDANG MEMBACA
Dear Diary
Fiksi PenggemarDemi melunasi utang keluarganya, Jungwon sepakat untuk menjadi bodyguard Ahrin.