semua manusia memliki topeng tersendiri untuk menutupi apa yang dirasakannya setiap hari.
***
Hari ini tepat pada tanggal 19 mei 2022 seluruh siswa kelas 11 diberangkatkan untuk melakukan studi tour ke daerah Jogja selama 2 hari 3 malam.
Semua siswa sangat senang termasuk Bella yang tadinya sedikit terlambat datang. Namun untung saja dirinya tak sendirian ternyata sahabatnya juga telat yaitu Nadia. Sesaat sebelum keberangkatan mereka, semua siswa dihimbau oleh para guru wali untuk berkumpul dihalaman sekolah untuk pembagian slayer dan juga menyampaikan peraturan apa saja yang harus mereka patuhi.
Setelah semua siap, satu persatu dari mereka menaiki bis yang akan menuju daerah istimewa Jogjakarta itu. Bella dan Nadia sudah pasti bus dan satu deret kursi duduk juga.
Pada saat sudah duduk Bella benar-benar sangat mengantuk pada saat bahkan semua temannya juga pasti ada beberapa yang mengantuk, tapi tetap saja Bella tak bisa tidur karena kebisingan dari teman-temannya yang cowok sedang bernyanyi atau sedang bercanda.
Bella memutuskan untuk memakan cemilan yang dibawanya dari rumah. "Nad mau nggak?"
"Oh iya jelas dong, apa sih yang gue nggak mau,"
"Kayu sama batu," jawab Bella dengan malas.
Tring-tringgg!!!
Nada dering dari ponsel Bella yang ada didepan membuat mereka berdua menoleh ke sumber suara. Setelah dilihat ternyata terpampang nama kekasihnya yang sedang ingin melakukan panggilan video.
"Apa Riyan,"
"Nggak papa, Riyan gabut di bus Nopal jalan-jalan jadi Riyan nggak ada temen ngobrol nya," jawabnya dengan suara yang lembut.
"Alah alay lo Yan," spontan Nadia yang mendengar jawaban dari Riyan.
"Diehh jangan asal nyaut lo nyet," timpal Riyan.
Bella yang melihat kelakuan mereka berdua hanya bisa tersenyum karena merasa mereka berdua sangat lucu.
"Riyan makan jajan aja atau tidur aja, liat tuh matanya merah pasti ngantuk,"
"Iya sih Riyan rada ngantuk, kalo gitu Riyan matiin dulu ya videonya,"
"Iya Yan,"
Jam terus berganti jam, tak terasa mereka sudah sampai di depan hotel yang akan menjadi tempat tinggal mereka dalam beberapa hari kedepan. Semua para siswa mulai turun dari bus mereka masing-masing dan langsung menuju ke tempat makan yang diarahkan oleh pelayan yang ada disana.
Di deret meja sudah ada Bella, Nadia, Siska, Bagas, Riyan, Nopal, dan juga Daffa yang sesekali akan menimbrung diantara mereka. Mereka mulai makan karena pastinya mereka sudah sangat kelaparan.
Setelah jadwal makan usai mereka semua melaksanakan kewajiban mereka yang tak boleh ditinggal yaitu sholat Dhuhur.
"Woii ayo sholat ayo tobattt," teriak salah satu siswa dari kelas Bella yang bernama Daus.
"Iya Us bentar jir," balas teriak dari salah satu siswa lainnya.
"Astaghfirullah, Rasulullah Saw pernah berkata jika sholat itu adalah tiang agama maka dari itu siapa yang melaksanakan sholat maka ia mendirikan sendi-sendi agama," ceramah Daus untuk semuanya.
"IYA ANJIR BENTAR EGE, MAKANAN GUE MASIH BANYAK GOBLOK GUE BARU NGAMBIL!!!!!"
Para siswa yang melihat kejadian itu hanya bisa menggelengkan kepala, karena sudah tak heran lagi jika Daus bersikap seperti karena memang Daus adalah anak alumni dari pondok.
"Bella, Riyan sama yang lain ke masjid dulu ya,"
"Oke Riyan,"
Setelah kepergian Bagas, Riyan, Nopal, dan Daffa tersisa 3 wanita yang di meja itu. Mereka bertiga memilih untuk sholat belakangan karena masih kekenyangan hingga tak sanggup untuk berdiri dan berjalan.
Setelah melaksanakan sholat Dhuhur semua siswa diperkenankan untuk beristirahat di kamar mereka masing-masing, setiap kamar berisi dari 4 orang siswa.
Kebetulan yang sangat kebetulan Bella dan Nadia satu kamar yang dimana 2 orangnya lagi adalah Erike dan juga Chelsea teman sekelas mereka. Mereka berempat mendapatkan kamar yang agak ujung dari kamar siswa lainnya.
Setelah memasuki kamar, mereka berempat mulai menata barang bawaan mereka dan juga bergantian untuk mandi dan juga beristirahat karena setelah ini mereka akan memulai kunjungan mereka ke beberapa tempat wisata yang terkenal di Jogjakarta.
KAMU SEDANG MEMBACA
MASIH BERLAKU NGGAK?
Teen FictionFOLLOW DULU YAH, BIAR NGGAK KETINGGALAN UPDATENYA^_^ Benar apa yang dikatakan orang-orang jika masa SMA itu masa yang paling indah, apalagi untuk remaja yang menemukan cintanya di masa itu. Ditahun pertama masa sekolah cowok itu datang didalam ke...