Musik dan Kenangan

861 23 0
                                    

Musik selalu menyenangkan.

Kalau ditanya kenapa?

Selalu ku jawab dengan, entah lah, pokoknya senang, terasa menenangkan.

Tidak ada alasan pasti, kenapa aku mencintai suatu karya.


Seperti seseorang mencintai hobinya masing - masing.

Tidak ada paksaan, dan tidak ada larangan, bukan?

Ya, mungkin akan dianggap aneh oleh orang 'asing'

Orang yang tidak kenal kamu, sebaik - baiknya dirimu, kan?


Lalu, kenapa harus mendengarkan keluhan orang lain?

Kalau misalnya, mendengarkan lagu untuk diri sendiri lebih menenangkan?

Terkadang, manusia lebih suka hal yang bikin repot diri sendiri.

Padahal, untuk bahagia. Kita hanya perlu menghargai apa yang sudah ada, bukan?


Oh maafkan aku, dengan sejuta ego ku.

Mungkin terkesan munafik, pernyataanku tadi.

Tetapi, inilah aku.

Yang masih berusaha, untuk tetap menghargai.

Puisi BernyanyiTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang