3

69 7 1
                                    

Vidya memasukan mobilnya ke garasi dan masuk ke dalam. Karena keadaan rumah sepi, ia melangkah ke dapur dan menanyakan kepada bi Mila.

"Mama?" ucapnya ke bi Mila.

"Oh itu non, ibu sedang pergi sama bapa katanya mau ke Jakarta, dan non disuruh di rumah saja hari ini"

Vidya mengerti dan kemudian melangkah masuk ke kamarnya. Ia menulis sesuatu di notes dan menempelkan di Sterofoam yang khusus ia sediakan untuk catatan kecil setiap harinya.

'Kepada siapa harus ku berikan rasa?
Aku terjebak disini tanpa seorangpun yang mengerti, bahkan diriku sendiri'

Vidya berganti baju, mandi dan kemudian tidur.

🍃🍃🍃

Vidya bangun karena merasa lapar, ia ingin masak mie, namun pasti akan dilarang oleh bi Mila. Ia kemudian membuka Hp dan ternyata ada notif Line.

Abi sanjaya_Z add you by id Line

Ia mengerutkan kening kemudian memencet add back.

Setelah itu ia me-Line Alfa.

Vidya_Ryazna
'Al mkn tmnin'

Alfadraf
'Hah? Beli makan maksudnya?'

Vidya_Ryazna
'Hm'

Alfadraf
'Mau apa?'

Vidya_Ryazna
'Mkn, ish'

Alfadraf
'Maksudnya makan apa?'

Vidya_Ryazna
'Nasgor'

Alfadraf
'Tunggu'

Vidya mengerutkan kening bingung, perasaan dia meminta untuk diantar bukan dibelikan. Tapi sudahlah, untuk apa menolak rezeki. Tak berapa lama, Alfa datang membawakan 2 bungkus nasgor.

Mereka memakannya berdua, dan setelah habis Alfa merengek ingin poto berdua dengan Vidya. Setelah berapa lama Vidya pun akhirnya menyerah dan berpoto bersama, tetap dengan keadaan muka datar.

Setelah itu Alfa pamit pulang, saat Vidya akan memberikan uang untuk mengganti nasgor tadi Alfa menolaknya dengan alasan 'Kaya sama siapa aja'.

Saat Vidya telah membereskan buku yang akan dibawanya sekolah besok, hp nya berbunyi dan ternyata ada notif dari instagram.

Alfadra__ tagged you in new post

Vidya pun membuka app tersebut dan melihat potonya tadi dengan Alfa. Dia mencantumkan caption "Baby bear".

Vidya pun menuliskan komentar, karena diantara ratusan komentar lainnya pasti hanya teman terdekatnya saja yang akan di balas. Wajar saja dia adalah wakil kapten futsal kebanggaan sekolah jadi banyak yang mengenal.

VidyaRyaz_  'hm'

Alfadra__  'eh mba, tumben komen:) @VidyaRyaz_

VidyaRyaz_  'ya'

_Alletaputri  'Astagfirullah mba, singkat sekali @VidyaRyaz_'

Alfadra__  'temen siapa si? Wkwk'

_Alletaputri  'Kita BosQ @Alfadra__ @VidyaRyaz '

Vidya pun men-charge hp dan mematikan lampu kemudian tertidur.

🍃🍃🍃

Saat pagi, Vidya bangun pukul 05.30 kemudian mandi, sarapan dan berangkat.

Seperti biasa, susu melon dan permen karet akan di barter setiap paginya. Namun, hari ini susu melon bertambah dua kali lipat. Karena ada seseorang yang memberinya seperti coklat kemarin, disertai notes yang membuat vidya tertegun.

'Diminum Vid, gue ngerasa ucapan maaf gue kemarin nggak sah. Soalnya coklat yang gue kasih ga dimakan sama lo.'

Seperti biasa ia menanyakan ke Alleta dan jawabannya pun sama, gelengan kepala.

"Itu udah ada, sebelum gue nyampe kelas" jawab Alleta.

Karena susunya ada dua, maka ia memutuskan untuk meminum satu saat ini dan satu nanti saat istirahat.

Setelahnya ia belajar seperti biasa. Namun, saat jam ke-3 dia merasa luka yang kemarin kembali sakit karena dia terantuk meja. Ia meringis dan otomatis membuat Alleta menoleh cemas.

"Lo gpp? Ke Uks yuk? Panggil Alfa aja?" tanya Alleta.

"Its ok, gpp" balas Vidya.

Seseorang yang kebetulan lewat di depan Kelas Vidya pun melihat Vidya yang kesakitan sambil memegang lukanya. Ia meringis dan berkata dalam hati 'Gue emang gapernah bisa minta maaf secara langsung ke lo Vid'.

🍃🍃🍃

HETempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang