pengagum rahasia

2.7K 203 0
                                    


UTS baru saja berakhir. Itu melegakan Zahira. Sekarang ia bisa kembali fokus bekerja di tempat catering acara akikah dan restorsn makanan khas Jawa milik Parwiro atau yang orang-orang akrab memanggilnya Kakung Wiro.

Biasanya Zahira hanya bertugas mengantar pesanan, namun karena ini hari minggu, sejak semalam Zahira sudah berada di rumah makan itu dan sudah membantu memasak makanan sejak sebelum subuh tadi.

Jam 8 pagi☀️

Satu jam sebelum buka. Beberapa karyawan mulai datang, dan mereka yang sudah memasak sekarang adalah waktunya beristirahat.

Ada yang pulang dahulu untuk mandi lagi, ada juga yang sudah mandi di situ. Begitu pun dengan Zahira, beruntung ia langsung bisa mandi.

Waktu istirahatnya, Zahira gunakan untuk salat duha dua rakaat dan membaca Al Qur'an di ponselnya.

Kali ini surat yang ia baca adalah surat nomor urut 12, surat yang menceritakan sosok pria idaman seluruh Muslimah di dunia. Ya! ialah nabi Yusuf a.s, Nabi yang menurut riwayat adalah pria tertampan di dunia yang bahkan bisa membuat wanita sekelas Zulaikha lupa diri.

(Ingatlah) ketika Yusuf berkata kepada ayahnya : "wahai ayahku, sesungguhnya aku bermimpi melihat sebelas bintang, matahari, dan bulan. Kulihat semuanya sujud padaku.
(Yusuf :12/4)

Sampai di ayat ini, Zahira memutar kepalanya 180 derajat, karena merasa ada yang memperhatikannya. Namun saat dilihat tidak ada orang selain kung Wiro yang sedang berjalan namun kembali lagi melihat Zahira.

"Eh, Kung." Ujar Zahira dengan senyum.

"Lanjutin aja!" Kata Wiro. Zahira hanya mengangguk pelan lalu kembali melanjutkan tilawahnya sampai ruku' setelah Wiro pergi.

🚲🚲🚲

Zahira dihubungi salah seorang temannya yang bernama Julian, salah seorang teman kuliah mereka yang bernama Moses mengalami kecelakaan. Julian berencana mengajaknya dan yang lain ke rumah teman mereka itu.

"Zaa izin ya, Kung." Izin Zahira.

"Iyo, Nduk. Kamu libur aja dulu hari ini." Ujar Wiro.

"Matur nuwun, Kung." Kata Zahira lalu mencium tangan Wiro. "Assalamualaikum." Ia melangkah keluar.

"Waalaikumsalam." Balas Wiro.

Zahira keluar rumah makan itu menuju sepeda pink-nya yang terparkir di samping.

Menuju sepedanya, ia memperhatikan sebuah mobil hitam yang menurutnya tidak asing baginya, tapi ia abaikan begitu saja tanpa mencoba memikirkannya karena ia harus segera menuju tempat yang sudah Julian sebutkan untuk bersama pergi ke rumah Moses.

🚲🚲🚲

Ada sebuah mobil Fortuner SUV di belakang Zahira. Sejak tadi mobil itu seperti mengikutinya. Ia belok ke kanan, mobil itu belok ke kanan, ia berjalan pelan mobil itu juga, entah memang arah mereka selalu sama atau memang mobil itu sengaja mengikutinya.

"Ya Allah, itu mobil ngikutin aku sengaja ngikutin aku apa gimana sih?" Batin Zahira waswas.

Sejak tadi sebenarnya ia berjalan tidak pada arah tujuannya, Zahira sejak tadi sengaja berbelok-belok untuk menguji apakah mobil itu terus mengikutinya atau tidak, ternyata mobil itu memang membuntutinya.

Bodohnya Zahira Sekarang sampai di sebuah jalanan sepi manusia dan kendaraan. Bodohnya lagi saat ia sadar ia berhenti mendadak hingga....

BRAKKK!!

mencarimu lewat ISTIKHARAH menemukanmu dalam DHUHA (SEASON1)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang