بسم الله الرحمن الرحيم
Jangan kau terlebih dulu menentukan siapa jodohmu. Belu tentu juga jodoh pilihanmu itu adalah jodohmu.
Kediri, 24 September 2019
-Alfiyah Untukmu-***
"Kay, kayanya besok aku mau balik Jakarta deh," ucap Maya sambil mengemas barangnya.
"Kenapa?" Kayla masih terfokus pada ponselnya.
"Aku besok dapat undangan reuni alumni pesantren," jawab Maya.
"Ohh ... Terus lo naik apa?" Tanya Kayla.
"Bus," Jawab Maya singkat.
Mereka sibuk dengan urusan mereka masing-masing. Tak ada sedikitpun percakapan diantara mereka.
Maya melihat temannya sedang tersenyum sendiri gak jelas. Maya hanya menggeleng-gelengkan kepalanya melihat Kayla seperti orang gak waras. Kayla yang sedari tadi tersenyum sendiri teringat kejadian kemarin di bandara, rasanya ingin sekali bertemu dengan orang itu lagi. Wajahnya yang teduh dan menenangkan membuat dirinya nyaman berada di dekatnya.
Melihat sahabatnya tersenyum gak waras, Maya mempunyai ide untuk menyadarkannya. Pergilah Maya ke kamar mandi dan keluar membawa setengah air di wadah gayung. Maya duduk mendekati Kayla dan memercikkan sedikit air ke wajah Kayla sambil membaca ayat suci Al-Qur'an. Kayla mengusap percikan air di wajahnya dengan keras. Kayla menatap Maya sinis, namun masih saja Maya memercikkan air di wajah Kayla sambil membaca ayat suci.
"Lo gila ya!" Maya tertawa geli melihat Kayla marah.
"Duh hantunya marah!" ledek Maya yang membuat Kayla semakin geram saja.
"Enak aja bilang gue hantu!" protes Kayla kesal.
Maya meletakkan gayungnya di lantai dan membenarkan duduknya. "Kesambet apa kamu?" tanya Maya. Kayla tertawa, pertanyaan yang tidak masuk akal menurut Kayla.
"Ditanya malah ketawa." sindir Maya. Kayla berhenti tertawa. Napasnya tampak terengah-engah lalu meraih segelas air putih di atas meja. Kayla meneguk air putih itu sampai setengah gelas.
"Udah ketawanya?" tanya Maya kesal dengan Kayla.
Kayla mengangguk. "Kamu kesambet makhluk apa sih?" tanya Maya.
"Yee ... gue sadar kalee" protes Kayla.
"Lha saya lihat kamu habis dari bandara kemarin senyum-senyum sendiri kek orang kesambet." cibir Maya. Kayla mengerutkan keningnya mendengar cibiran Maya.
"Emang kamu ketemu makhluk apa?" tanya Maya penasaran.
Ingatan Kayla melayang pada kejadian di bandara kemarin. Ada yang berbeda saat mengingat dan teringat kejadian kemarin terutama sosok laki-laki itu. Maya mencibik kesal. Beberapa kali pertanyaannya di abaikan.
Maya menepuk pundak Kayla hingga Kayla tersadar. "Kamu ini kok aneh, ya?" tanya Maya geram.
"Aneh apanya?"
KAMU SEDANG MEMBACA
[AU1] Alfiyah Untukmu✓ [OPEN PREE ORDER]
Fiksi Remaja[romance-islami] Mencintai seseorang yang berbeda jauh darinya, membuat seorang gadis cantik bernama Kayla itu memutuskan untuk memantaskan diri. Berhijrah! Cintanya begitu rumit, hingga ia harus merasakan pahitnya kehilangan. Cinta pada sesosok le...