1. Al-Fatihah merupakan obat penawar bagi segala jenis racun.
- BasmAllah adalah bagian dari Al-Fatihah menurut jumhur para ulama.
- Sholat subuh itu disaksikan para malaikat
- Sungguh setan itu adalah musuh bagi kalian, maka anggaplah ia musuh.
- Apabila hendak membaca Al-Qur'an, hendaknya meminta perlindungan ke Allah dari gangguan setan, karena setan tak punya kuasa terhadap orang beriman dan bertawakkal.
-Al-Baqarah adalah puncak Al-Qur'an, diturunkan bersamaan dengan turunnya 80 malaikat pada setiap ayatnya.
-Rumah yang dibacakan Al-baqarah tidak akan kemasukan setan.3. Al-baqarah dan Ali Imran adalah 2 surat yang bercahaya.
- Sesungguhnya Al-Qur'an akan menemui pemiliknya di hari kiamat.
- Di saat kuburan terbelah mengeluarkannya, Al-Qur'an menjelma sebagai seorang laki-laki lalu berkata pada pemiliknya, “Apakah engkau mengenalku? ia menjawab aku tidak mengenalmu,” Al-Qur'an berkata aku adalah temanmu yang membuatmu haus di siang hari dan membuatmu bergadang di malam harinya.
- Sab'ul masani atau 7 surah panjang adalah Al-baqarah, Ali-Imran, An-nisa, Al-A'raf, Al-maidah, Yunus, Al-An'am.
- Orang yang lebih baik dari sahabat menurut Rasul adalah: Suatu kaum dari kalangan sesudah sahabat, mereka beriman pada Rasul meskipun mereka tidak melihatnya.
- Mendirikan salat adalah khusyuk dalam salat.
- Ahli kitab mendapat pahala dua kali jika mereka percaya pada kitab-kitabnya dan Al-Qur'an. Mereka merupakan kaum yang mendapat kekhususan.5. Baca ta'awuz sebelum membaca Al-Qur'an agar tidak ujub, baca ta'awuz maka emosi akan hilang
- Dianjurkan membaca ta'awuz meminta tolong ke Allah karena Allah melihat setan sedangkan setan tidak bisa melihat Allah.
- Kata setan berasal dari kata syatana yang artinya apabila jauh. jauh berbeda dari watak manusia, jauh dari kebaikan, atau syatana yang artinya karena diciptakan dari api.6. Jangan bersedih jika dakwah tidak diterima, sampaikan saja. Berubah atau tidak itu urusan Allah.
- Hati yang dilak adalah hati yang patuh pada setan. Tidak bisa memikirkan hidayah lagi dan hidayah tak akan turun padanya.
- Merasa takabur atau tinggi Ilmu hingga tidak mau diberi nasehat adalah salah satu ciri hati dilak, jika Allah menghendaki niscaya Dia mengunci mati hatimu.7. Musuh Nabi adalah setan dari jenis manusia dan jin karena suka menipu.
- Anjing hitam adalah setan.
- Langit dihiasi dengan bintang-bintang dan Allah menjadikan itu sebagai alat pelempar setan (Suluh api yang cemerlang).8. BasmAllah adalah salah satu ayat dari Al-Anam.
- BasmAllah adalah salah satu dari nama Allah.
- Malaikat zabaniah ada 19, (Juru penyiksa neraka) untuk menghindari dari siksaannya maka bacalah BasmAllah.
- Melaknat setan tanpa BasmAllah akan menjadikan setan semakin besar, Bacalah BasmAllah maka setan akan menjadi kecil seperti lalat.
- Munafik segi positif ada pada zaman masuknya Islam di Mekah, mereka beriman namun menyembunyikan keimanannya karena takut.
- Tidak boleh menduga baik pada ahli maksiat.9. Bacalah dengan menyebut nama Tuhanmu, (Al-Alaq:1).
- Allah mempunyai asmaul husna, maka berdoalah kepadanya dengan menyebut itu, (Al-A'raf 180).
- Hanya dengan mengingat Allah hati akan menjadi tentram (Ar-Ra'd 28)11. Sesungguhnya Allah maha lembut, Dia mencintai sikap lembut dalam semua perkara, dan Dia memberikan kepada sikap yang lembut pahala yang tak pernah Dia berikan pada sikap yang kasar.
- Barangsiapa tidak pernah meminta pada Allah, maka Allah murka kepadanya.
- Ar-rahman artinya penyayang bagi semua mahluk, sedangkan Ar-rahim hanya bagi muslim.
- Manusia diciptakan untuk diuji dengan perintah dan larangan, karena itu Allah jadikan kita melihat dan mendengar, (Al-Insan:2)
- Alhamdulillah adalah syukur karena Allah semata bukan karena ciptaan-Nya tapi karena kesempatan dan rejeki untuk beribadah.
- Alhamdulillah lebih afdhal dari dunia dan isinya.
- Melakukan kerusakan di bumi adalah melakukan kekufuran dan maksiat.14. Zikir yang utama adalah La illaha illAllah, dan doa utama adalah Alhamdulillah.
- Kembali pada setan-setan mereka adalah yahudi, musyrik dan munafik (Setan dalam bentuk manusia).
KAMU SEDANG MEMBACA
BUKU SAKU
SpiritualCatatan ini adalah rangkuman saya dari Tasir Ibnu Katsir (Lengkap). Anda bisa menggunakannya sebagai ikhtisar. Terima kasih