25. Ancaman Bodoh

2.6K 163 9
                                    

Sepulang nya Mas Iyan dari kampung, banyak sekali oleh- oleh yang ia bawa.
.
Dan ia tak berkata sepatah katapun padaku, tak apa, aku sudah biasa,
.
Kehamilan ku memasuki usia 4 bulan, sehabis shalat Subuh aku selalu mengantuk, dan Mas Iyan tidak suka jika aku tertidur lagi,
.
Aku dan Mas Iyan pun jadi sering bertengkar karena aku tidur di habis Subuh, entah kenapa kantuk ini selalu tak tertahankan
.
Puncak nya Mas Iyan tak tahan lagi dengan sikapku

"Kamu ini mau nya apa si? Habis subuh gak punya visi misi mau ngapain"

"Aku kan udah baca Qur'an Mas, aku ketiduran"

"Kalau kamu hidup gak mau di atur, cuma mau sendiri, pintu terbuka lebar"

Oh rupanya Mas Iyan mengusirku,

"Kalau kamu pengen nya jalan sendiri, sesuai kemauan kamu, kita gak akan pernah nemu," katanya lagi

"Maksud nya kamu mau cerai-in aku?"

"Itu kamu sendiri yang bilang" jawab Mas Iyan

Aku pun bergegas mencari pisau, "Nih, kalau kamu mau bercerai, liat dulu mayat aku di hadapan kamu, sekalian anak di dalam perut aku juga ikut," aku mengarahkan pisau ke arah perut ku yang berisi nyawa tak berdosa.

Aku, Alisya. Yang setiap kali punya masalah selalu saja berpikir untuk jalan pintas

Mas Iyan pun langsung merebut pisau dari tanganku

"Istighfar kamu, mau kamu apa?"

"Aku mau tinggal di rumah orang tuaku, aku mau pulang!", jawabku

Mas Iyan pun diam, dan langsung berangkat bekerja. Sambil memperhatikan apakah aku mengambil pisau lagi atau tidak.

Dan meninggal kan aku yang masih menangis sendirian
.
Tidak, bukan nya aku tak punya visi misi, aku hanya bosan di rumah, aku terbiasa bekerja selulus SMA, bahkan ketika kuliah aku pun berprofesi sebagai Akuntan, mengepalai 5 Cabang Perusahaan Pusat
.
Aku hanya belum mahir beradaptasi full menjadi Ibu Rumah tangga, terkadang hawa nafsuku agar aku kembali menjadi wanita karir datang menghampiri ku.
.
Dan Mas Iyan, selalu tak suka jika aku berniat berkerja, dan dia lebih memilih berjalan sendiri - sendiri, jika aku bekerja

Wahai Ibu MertuaTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang