Tentang hati yang terluka.Untuk aku, kamu, kita, kalian, dan siapapun di luar sana.
Untuk hati yang terluka ; entah karena cinta, keluarga, kerja, atau bahkan realita.
~Ini untuk kamu yang sedang patah hati karena cinta.
Hai, sakit ya. Putus cinta, padahal selama ini udah berjuang dan berkorban banyak. Udah rela ngertiin dia yang kadang suka nggak tahu diri. Eh, ujung-ujungnya cuma disakitin. Dia nggak pernah ngehargai perasaan kamu, padahal kamunya mati-matian ngeyakinin orang tuamu dan orang lain bahwa dia adalah yang terbaik.
Nggak papa, sakit hati memang kadang bikin lupa diri. Tapi, cinta masih bisa dicari, kan? Jangan bilang, "Ah, kamu mah nggak akan paham, orang nggak ngalamin!" Atau "Kamu tau apa sih?ngga usah sok nasehatin deh," tapi aku ingin kamu ingat ini.
Patah hatimu bukan akhir dari segalanya. Dia rela meninggalkanmu yang sudah berusaha keras berjuang. Maka kau juga harus bangkit, ikhlaskan, relakan, jadikan pelajaran. Bahwa tidak selamanya yang kita cintai akan memberikan apa yang kita mau, yaitu cinta dan ketulusan.
Tetep semangat ya! Aku yakin, di luar sana ada laki-laki atau perempuan yang lebih baik, yang sudah Tuhan persiapakan untuk kamu💙.
~Ini untuk kamu yang patah karena keluarga.
Apa kabar para anak kuat? Jangan lupa bahagia buat hari ini dan seterusnya ya🤗
Katanya, keluarga adalah rumah saat segala resah, gundah, dan masalah datang pada kita. Tapi pernahkah kamu berpikir. Bahwa di luar sana ada banyak hati yang patah karena keluarga.
Yang seharusnya menopang saat timpang, yang seharusnya memeluk saat tak mampu lagi untuk menangis, yang seharusnya menemani dan mengatakan bahwa semua akan baik-baik saja meski dunia sedang mempermainkanmu.
Aku tahu, pasti sakitnya berkali lipat bukan. Dunia menghajarmu, semesta membuatmu jatuh, orang-orang di luar sana menghakimimu. Yang kau butuhkan adalah rumah. Tempat di mana kau merasa aman. Tapi kamu tidak mendapatkan itu.
Tenanglah, coba bicarakan baik-baik. Komunikasi adalah hal yang penting. Jangan ragu untuk memulai percakapan, jangan sungkan untuk mengungkapkan keinginan. Jika responnya tetap sama, kau hanya perlu meminta pada Tuhan agar semua anggota keluargamu cepat dibukakan pintu hatinya.
Yang terpenting, seburuk, sejahat, dan seacuh apapun mereka tetap keluargamu. Kau tak boleh membencinya, kau tak boleh meninggalkan mereka.
Tetap kuat para pejuang hidup💛
~Ini untuk kamu yang merasa hidupmu tak baik-baik saja.
Halo saudaraku.
Hai sahabatku, ya, kalian yang membaca ini.
Kenapa?
Bagaimana?
Dan apa yang terjadi?
Apakah semuanya baik-baik saja?Hei, tenanglah. Dunia memang terkadang sejahat itu di mata kita. Seakan tak memberi kita celah meski sekedar untuk bernafas.
Saat satu masalah selesai, datang masalah lain.
Kau merasa sendiri.
Kau tak punya siapa-siapa.
Tidak akan ada kebahagiaan.
Tidak ada tempat untuk mengadu.
Mereka semua menertawakan jatuhmu.
Mereka semua, jahat padamu.Hei, tenanglah. Ada aku di sini, yang ingin agar kamu tetap hidup.
Setiap manusia punya takdir yang berbeda. Mereka punya beban di pundak, punya banyak sekali cabang pikiran yang rumit di kepala, dan punya banyak luka lebam tak kasat mata.
Kalau mereka saja bisa bertahan, kenapa kamu tidak?
Kalau mereka saja bisa bangkit, kenapa kamu tidak.
Bukankan, kamu jauh lebih tangguh dibandingkan mereka?
Kenapa ingin mati, jika yang lain saja ingin umur panjang.
Kenapa harus lari, saat mereka memilih untuk sekedar berhenti.
Bukan berhenti untuk menyudahi.
Tapi berhenti, untuk bernafas sejenak.
Kalau sudah pulih, lanjut lagi perjuangannya.Ingat, meski satu dunia membencimu dan jahat terhadapmu.
Ada Tuhan.
Ia selalu menerimamu dengan tangan terbuka apapun keadaanmu.
Ia tidak pernah melabeli kau buruk.
Di mata Tuhan, semua umatnya sama.
Yang terpenting, kau tidak jahat pada siapapun.
Kau tidak melakukan kecurangan, keburukan, atau bahkan penindasan.Teruslah berbuat baik, berdoa, berusaha, dan tetaplah bahagia.
Buktikan pada mereka, bahwa kau bisa.
Kamu adalah manusia istimewa.
Yang masih tetap bisa bertahan meski diterjang pahitnya arus kehidupan.Love yourself 💜
dari pemuja langit fajar
KAMU SEDANG MEMBACA
Aksara Rasa [ TAMAT ]
PoetryKamu akan hidup dalam untaian kata yang kuramu. Meski acapkali terasa sendu, namun seuntai rindu sering kutitipkan pada sajakku. Untaian kata yang mencari maknanya. Peringkat: #1 bijak [28 September 21] #5 caption #10 katahati # 54 sastra #60 curhat...