29.02.92 / Main Case.
· Sabtu, 29 Februari 1992, Pukul 14.30
Sekolah dengan kode 4ZVQ1, remaja perempuan usia 17 tahun, Angelina Beauvais, ditemukan tewas di ruang IT 4 dengan 2 sayatan di leher, 15 tusukan benda tajam di sekitar perut atas, 5 tusukan benda tajam di dada dan 7 tusukan di sekitar paha, ditemukan juga tanda sayatan dari benda tajam bertuliskan 29.02 di lengan kiri nya.
· Rabu, 13 Maret 1992, Pukul 17.05
Masih dengan kode 4ZVQ1, Edbert Ross, cucu kandung Mr. Osbert Ross, ditemukan tewas tergantung di ruang IT 4, dengan bekas pukulan benda tumpul di kepala bagian belakang, lalu 3 tusukan yang tidak beraturan di sekitar perut dan dada, dengan alasan korban sepertinya mencoba memberikan perlawanan terhadap pelaku, tanda 29.02 juga ditemukan di telapak tangan sebelah kanan.
· Rabu, 29 April 1992, Pukul 16.35
Kode sama 4ZVQ1, tewasnya seorang murid laki-laki dengan nama Michael Barayev di ruang yang sama IT 4, hasil autopsi menunjukkan Barayev terbunuh karena keracunan digoxin (obat untuk pengidap gagal jantung dan atrial fibrasi / AF, jika digunakan dengan dosis yang berlebihan, maka bisa sangat mematikan) dan ditemukan sayatan yang sama dengan 2 korban sebelumnya, 29.02, di lengan kanan nya.
*Ruang IT 4 terpaksa di tutup total semenjak 1 Mei 1992*
( pelaku masih belum ditemukan, karena kurangnya bukti dan saksi)
· Sabtu, 13 Juni 1992, Pukul 15.00
Kejadian teror 29.02 terulang, pelaku dan korban berhasil menerobos pengamanan tanpa jejak, korban adalah remaja perempuan bernama Ivanka Rostislav, ditemukan 3 tusukan benda tajam di bagian punggung dan sayatan di telapak tangan kiri bertuliskan 29.02, tak ada saksi yang terlibat dan pelaku masih belum diketahui.
· Kamis, 29 Oktober 1992, Pukul 18.53
Teror terakhir untuk peristiwa 29.02.92, memakan 3 korban, 2 kru pengamanan dan satu remaja laki-laki, hasil autopsi menunjukkan, 2 kru mengalami gegar otak parah karena pukulan benda tumpul yang sangat keras di kepala bagian belakang dan remaja laki-laki bernama Derral Kurt tewas dikarenakan pukulan benda tumpul di bagian punggung, dada dan kepala, hasil autopsi juga menyebutkan Kurt mendapat tanda sayatan yang berbeda dari 4 korban sebelumnya, bertuliskan Ik zal terug komen (I'll be back).
KASUS RESMI DITUTUP PADA 5 MARET 2004
Dengan alasan:
1. Tidak adanya cukup bukti di tempat kejadian.
2. Tidak adanya saksi kejadian.
3. Merupakan permintaan keluarga para korban.
.
.
.
.
.
❤❤❤Hello folks, ok jadi ini chapter yang membahas tentang peristiwa kabisat yang diceritain Carl, tapi yang ini lebih detail begitu ululu..
Thank you yang sudah mampir ♡'・ᴗ・'♡, jangan lupa untuk read vote and comment ya, thank youu ♡
(Maapkeun jika masi ada typo 🙏)
KAMU SEDANG MEMBACA
29.02 | Unsolved case ✔
Mystère / ThrillerKasus 29.02.92 sudah ditutup sejak 2004, pelaku sampai saat ini belum ditemukan, kasus itu datang lagi di 2016 secara perlahan tapi pasti, dan target utama nya adalah salah satu murid dari sekolah menengah atas di kota Utrecht, Belanda. Bziiip... Li...