Satu minggu kemudian
Hari ini adalah Hari libur dan beberapa hari lagi Hasna dan teman-teman akan menghadapi ujian kenaikan kelas
Hasna tengah berada di rumah dia sedang menunggu kedua sahabatnya datang kerumahnya. Karena mereka sudah berjanji untuk belajar bersama sebelum ujian
Dingdong!
"Sepertinya itu mereka" gumam Hasna menghampiri pintu rumah kemudian membukakan pintunya
"Assalamualaikum Hasna," sapa Nandita dan Nisa
"Waalaikumslaam, kalian sudah sampai" balas Hasna
"Ayo masuk," ajak Hasna
"Ayo,"
Mereka bertiga masuk kedalam rumah Hasna dan bertemu dengan Bunda Hasna yang tengah duduk di sofa
"Assalamualaikum Bunda," ucap Nisa dan Nandita yang langsung memeluk Bunda Hasna
Bunda Hasna membalas pelukan Nandita "Eh Sayang,"
Nandita melepaskan pelukanya "Bunda, Nandita kangen bunda,"
"Hmm, sama bunda juga kangen kamu," ucap bunda menatap Nandita
Hasna dan Nisa hanya diam melihat bunda dan Nandita berbincang
"Oh ya kamu kemana aja kok jarang banget main ke rumah bunda?" Tanyanya
"Hmm sebenarnya dita pengen banget main ke ke sini tapi kan dita sibuk bunda," balas Nandita mengerutkan bibirnya
"Ga papa bunda ngerti kok, kalian kan sebentar lagi ujian pasti belajar terus kan?" lanjut bunda Hasna
"Hehe iya bunda," jawab Nandita cengengesan
"Bunda kita mau langsung ke kamar aja ya bund," ucap Hasna
Bunda mengangguk "Iya sudah, nanti bunda bawa makanan sama minuman ya ke kamar Hasna," ucapnya
"Iya makasih bunda," ucap mereka bertiga lalu melangkah pergi menaiki tangga ke kamar Hasna
Dikamar Hasna ketiga sahabat sedang belajar bersama
"Istirahat dulu yuk cape banget belajar terus," keluh Nandita menutup bukunya
Nisa menghela napas "Baru juga sebentar udah cape aja, gimana sih," gumam Nandita menatap Nisa datar
"Yak! Lihat aja ini banyak banget pasti lah cape, gimana sih," timbal balik Nandita kesal
Hasna yang melihat mereka berdua tidak kaget lagi karena sudah terbiasa bertengkar "Sudah-sudah kalau mau istirahat ga papa istirahat aja, tuh minum atau makanan dulu, nanti lanjut lagi belajarnya," ucap hasna menengkan mereka berdua
Nandita terseyum mendengar ucapan Hasna "Tuh lihat Hasna aja ga komen kok," ucap Nandita menatap Nisa datar
Nisa berdehem lalu kembali melanjutkan belajarnya
Saat mereka sibuk belajar tiba-tiba ada suara motor yang parkir di rumah Hasna
Berasa banyak motor masuk kedalam garasi rumah, Hasna pun ingin mengecek lewat jendela tapi ditahan oleh Nandita "Biar aku aja," Nandita beranjak dan mengahampiri jendela
"OMG!?," teriak nandita Nandita yang membuat Hasna dan Nisa menoleh menatap nandita penuh tanya
"Ada Apa?" Tanya Hasna
Nandita tidak menjawab pertanyaan Hasna dan kembali melihat ke arah luar jendela dia memegang dadanya
Nisa yang penasaran pun bangkit dari duduknya lalu mengahampiri Nandita dan melihat ke arah luar jendela
KAMU SEDANG MEMBACA
Bismillah Cinta | Na Jaemin (END)
Fanfiction[Seorang laki-laki muallaf yang mencintai gadis berhijab yang taat pada agamanya] "Apa seorang muallaf tidak pantas mencintai mu?" Na Jaemin "Ya Allah ...Jika memang dia jodohku bantulah kami dalam menjaga hati kami. Kelak pertemukanlah di waktu yan...