Lelaki dengan balutan seragam wisuda yang sejenak terlihat sempurna dan rapih itu, berubah menjadi berantakan.Iya. Benar Doyoung telah berhasil lulus Sekolah Menengah Atas tahun ini, namun yang ia dapatkan pada hari kelulusannya benar-benar diluar dugaan.
"KIM DOYOUNG SIALAN! KENAPA KAU HARUS LAHIR SEBAGAI ANAKKU?!!" ucap pria paruh baya itu.
Doyoung benar-benar bergeming di tempat, ia hanya menampilkan senyum tipisnya serta menundukkan kepalanya. Membiarkan sang ayah yang membuat ia lahir ke dunia itu mengguncang badannya dengan kasar.
Jihoon. Kakak dari seorang Doyoung hanya menyaksikan kejadian itu tanpa ada terbesit rasa ingin menolong sang adik, ia abaikan bagaikan masalah yang ia lihat hanyalah masalah kecil. Dengan tatapan datarnya, Jihoon melewati ketiga insan itu.
Sedangkan sang bunda sudah terduduk di lantai dengan tangis yang pilu, karena tidak bisa mencegah suaminya itu menyerang Doyoung sepulang dari kelulusan. Yang seharusnya, hari di mana Doyoung merasakan rasa bahagia.
"PLAAK!"
"ANAK SIALAN! KAU TIDAK SEHARUSNYA DILAHIRKAN KE BUMI!"
Mengapa? Mengapa harus Doyoung yang harus melewati ini semua? mengapa hanya Doyoung yang menyadari bahwa keluarga ini perlahan akan hancur? inilah sisi gelap hidup Kim Doyoung.
Sebenarnya apa yang terjadi kepada keluarga Doyoung.
Sehingga sehancur ini?
Kim Doyoung
"Tolong relakan aku."
Kim Jihoon as Doyoung's older brother
"Aku benar-benar menyesal."
KAMU SEDANG MEMBACA
Sisi Gelap | Kim Doyoung ✓
Short Story"𝐒𝐞𝐦𝐮𝐚 𝐨𝐫𝐚𝐧𝐠 𝐦𝐞𝐦𝐢𝐥𝐢𝐤𝐢 𝐬𝐢𝐬𝐢 𝐠𝐞𝐥𝐚𝐩 𝐝𝐚𝐥𝐚𝐦 𝐝𝐢𝐫𝐢 𝐦𝐞𝐫𝐞𝐤𝐚 𝐛𝐮𝐤𝐚𝐧? 𝐊𝐞𝐦𝐮𝐝𝐢𝐚𝐧 𝐚𝐩𝐚 𝐬𝐢𝐬𝐢 𝐠𝐞𝐥𝐚𝐩 𝐝𝐨𝐲𝐨𝐮𝐧𝐠?" warning! including harsh words, depression, mental illness, so please be wise befor...