BYURRRgadis itu terbangun dalam keadaan basah kuyup. di depannya berdiri sosok yang sangat ia kenal, jeanna kanaka yang tak lain adalah sahabatnya.
"orang sinting! gue sampe minta tolong orang buat dobrak pintu kamar lo tau ga! ternyata lo tidur ya, dasar kebo!!"
yang di sumpah serapahi itu mengerjapkan matanya beberapa kali. berusaha menyesuaikan cahaya dalam kamar dengan indra penglihatannya.
"lo ngapain?" tanya gadis yang masih terduduk di ranjangnya itu.
sedangkan sang lawan bicara membelalakan mata.
"seriously meisha? gue kesini kan disuruh lo kemarin! kan lo minta temenin ke penerbit, gimana sih?"
yang dipanggil meisha terdiam.
batinnya berkecamuk.
"apa sih ngaco? au gue gajadi diterbitin. kantor publisher nya kan di hack orang."
"dih halu lo? ini mereka udah bikin announce bakal terbitin cerita lo!" ujar jeje sambil mengarahkan ponsel nya ke meisha.
meisha mematung. jantungnya berdetak 2 kali lebih cepat dari biasa. memandang sahabatnya ragu sebelum bertanya tentang keberadaan seseorang yang sangat ia cinta.
"aska... mana je?"
jeje mengerutkan keningnya, "aska siapa mei?"
"aska savero, cowo gue. mana je?"
"sumpah lo kenapa sih?? aska savero kan tokoh cerita lo sendiri mei.."
"ENGGAK! ASKA SAVERO ANAK DKV SEANGKATAN SAMA KITA JE!! COWOK GUE."
jeje tersentak. sangat kaget melihat sahabatnya yang begitu histeris sambil terus menanyakan aska savero yang jelas jelas hanya tokoh dalam ceritanya.
"gaada yang namanya aska savero di angkatan kita, meisha."
detik itu juga dunia mei bagaikan runtuh.
ia ingat betul bahwa ia baru saja tertabrak truk saat berlibur bersama aska nya.
lalu sekarang ia justru terbangun diatas ranjang dengan piyama yang sama persis dengan yang ia gunakan saat ingin tidur setelah mendapat telpon dari pihak penerbit.
mengabaikan jeje yang masih menatapnya heran, mei beranjak menuju meja belajarnya.
jantungnya nyaris merosot saat melihat sebuah notebook yang sangat familiar.
perlahan tangannya membuka lembaran notebook tersebut.
our story, mei & aska.
(official : 10 oct.)MEISKA'S SCHEDULE
tuhkan, gue tuh gak mimpi, batin mei.
jari nya masih terus membalik lembar demi lembar buku tersebut.
ia baru sempat menulis hingga hari ke 5, karena pada hari ke 6 ia harus berpisah dengan aska nya.
meisha hendak menaruh buku itu di dalam laci, namun sebuah kertas meluncur bebas dari dalam buku itu.
halo mei, kalo kamu nemu kertas ini berarti kamu udah sadar.
aku minta maaf atas keegoisan aku yang bikin kamu harus terjebak dalam imajinasi kamu sendiri.
tapi mei, i just wanna tell you that i do love you so much.
anggap aku gila karena suka sama orang yang udah ciptain karakter diriku sendiri.yes, i'm just a fictional character from your story..
semua yang kamu anggap mimpi itu bukan sekedar mimpi mei, alur mimpi mu itu aku yang atur.
maaf, tapi aku yang bikin kamu terlibat kedalam semua ini.
sejak kamu bikin karakter ku jadi tokoh yang punya super power, aku bisa atur alur mimpi kamu, atur semua imajinasi kamu sesuai yang aku pengen.
makanya malam dimana kamu habis dapat telpon dari pihak penerbit itu kamu udah masuk ke dunia imajinasi kamu yang ada campur tangan aku.
lucu gak sih? aku cuma karakter fiksi yang tiba tiba punya kekuatan persis kayak di jalan cerita mu..
tapi kekuatan aku ada batasnya.
aku cuma bisa ganggu kamu di dunia imajinasi kamu dan gak bisa di dunia nyata. dan aku harus bikin kamu tertidur lama dan gak nyaman karena keegoisan aku. maafin aku mei.
oh, dan kalau cerita kamu udah dijadiin buku berarti aku dan kekuatanku udah sepenuhnya hilang. aku gak bisa mampir ke mimpi kamu, mau mimpi yang asli maupun mimpi yang alur nya aku atur.
kalo kamu nanya tentang semua petunjuk yang kamu dapetin kemarin itu, itu bentuk perlawanan akal sehat kamu.
petunjuk petunjuk awal emang cuma lewat aja karena kekuatan aku di alam bawah sadar kamu lebih besar, tapi hari dimana kamu ketabrak truk itu akal sehat kamu mendominasi. juga keadaan kita berdua yang begitu bahagia dianggap sebagai ending dari cerita kita.
so mei, terimakasih karena sempat hadir dan wujudin keinginan aku buat lebih dekat sama kamu. walaupun caraku salah dan terkesan egois tapi aku gak pernah nyesel.
aku kirim surat ini dan notebook kita ke kamu buat kenang kenangan. ini kekuatan terakhir aku sebelum aku hilang. simpen baik baik ya mei?
aku harap kita bisa bertemu di kehidupan lain sebagai sosok yang sama, manusia maupun lainnya asal kita sama sama, hehe.
so good bye mei, it was nice to know you. sekarang kamu harus ke penerbit dan terbitin cerita aku!! hehe
i'll always love you, byebye.
ps: aku lebih suka kamu daripada tokoh cewek yang kamu buat di cerita itu :p
aska savero
END.
UNREAL OFFICIALLY END!!
Aku mau bilang makasih untuk semua yang udah berkenan baca ff treasure pertama ku, walau masih banyak kekurangan tapi aku puas heheh.
Special thank you buat sasa asparkinyou alias penyemangat gue waktu awaaaal banget mau debutin ini dan nadin itsmenadin yang sukaaa bgt vote sama komen heheh💓💓💓thank you all, see you~
KAMU SEDANG MEMBACA
unreal || Hamada Asahi
Fanficperasaannya terasa nyata, namun mengapa eksistensinya seperti fatamorgana, juga semesta yang memberi tanda bahwa mereka tidaklah bisa bersama. aska, kamu nyata atau ilusi semata? asahi (treasure) x you. warn : - harsh words - semi baku - lokal au ©️...