Sejak pembicaraan terakhir chaekyung dan taehyung saat itu, Kim Taehyung tidak pernah mengunjungi chaekyung lagi, juga tak pernah menghubungi, tidak ada telepon ataupun pesan singkat darinya lagi. Jika Chaekyung yang mengiriminya pesan, Taehyung hanya akan membalasnya singkat, kendati beberapa hari kemudian baru mendapat balasan. Chaekyung tahu diri, Ia tidak pernah lagi menghubungi taehyung.
"Sudah berapa lama taehyung tidak pernah kesini?" Tanya semi saat mereka sedang menonton acara televisi
"3 bulan mungkin" jawab chaekyung datar
"Apa sebenarnya yang terjadi dengan kalian? dan mengapa kau jadi sering melamun sejak taehyung tidak ada?" semi semakin penasaran
"Tidak ada, mungkin dia sibuk" chaekyung menjawab singkat seperti tidak mau membahasnya lagi
"Kurasa mereka memang sibuk, lihatlah kesuksesan mereka setelah perilisan single terbaru mereka. Mereka benar-benar muncul dimana-mana, single mereka sukses masuk di urutan pertama Billboard. Bahkan saat Negara kita mengalami krisis karena pandemi, tapi kesuksesan mereka justru mendatangkan pundi-pundi uang untuk korea. Daebakk" dari arah dapur Minjae menjelaskan sambil membawa popcorn buatannya ke atas meja "Aku merasa tersanjung kita berteman dengan bintang besar" lanjut minjae lagi
"Eoh, aku tidak menyangka jika mereka benar-benar sesukses sekarang. Aku masih ingat saat pertama menemani chaekyung ke fanmeeting mereka, si taehyung juga dulu tidak seperti sekarang" timpal semi sambil tertawa mengingat kenangan mereka dulu
"Mereka benar-benar hebat ya, aku saja pria menyukai lagu-lagunya" Ujar Minjae "Tapi aku tidak pernah mendengar mereka berkencan, taehyung juga tidak pernah bercerita sih, tapi tidak mungkin mereka tidak punya pacar, hanya taehyung saja yang jomblo kurasa" ucap Minjae tertawa
Semi tertawa "Ya, mana mungkin taehyung tidak punya pacar, pria tampan sepertinya ? dan temannya juga banyak sekali, termasuk kita"
"Setiap dia libur dia selalu kesini, mengganggu chaekyung, mereka bahkan sudah tidur bersama. kurasa taehyung menganggap chaekyung pacarnya" ujar minjae seraya tertawa terbahak
"Kalian membicarakanku seolah aku tidak ada disini ya, dan apa itu tidur bersama, bukankah kita tidur berempat?" chaekyung melempar minjae dengan popcorn yang sedang ia makan
Chaekyung mengingat moment ketika mereka berempat minum soju bersama sampai mabuk, saat itu taehyung memang pernah menginap di apartement chaekyung karena tidak mungkin taehyung pulang dalam keadaan mabuk.
"Tapi dia tidur memelukmu, kyung-ah" ujar minjae
Semi tertawa ketika mengingat kenangan mereka berempat pernah tertidur bersama dalam 1 kamar "Taehyung bilang itu kebiasaannya saat tidur kan , bahkan saat tidak tidurpun dia sering memeluk chaekyung"
"Tapi anehnya kenapa dia tidak memelukmu, yoon semi" minjae tertawa mengejek
Semi bergidik ngeri "Aku juga tidak mau dipeluk si alien itu, dia aneh sekali, aku maunya dipeluk kim seokjin" semi berkhayal lagi
Chaekyung hanya diam menanggapi semi dan minjae yang membicarakan para member boy group itu.
"Ah benar, Yoongi hyung kudengar dia sedang dekat dengan IU . Penyanyi solo cantik itu, taehyung bilang yoongi hyung pernah mengantarkan IU pulang setelah mengerjakan project collab mereka beberapa bulan silam, daebak yoongi hyung benar-benar beruntung jika benar-benar berkencan dengan IU " Minjae tiba-tiba berbicara hal yang sangat sensitive. Chaekyung yang sedang mengunyah popcorn tiba-tiba terdiam.
Pria itu keceplosan. semi memukul kepala Minjae refleks"Ahhhh sakit" teriak Minjae seraya mengelus kepalanya, tapi kemudian tersadar, maniknya membulat, tatapannya horror. Pria itu menelan ludah lalu saling pandang dengan Semi, perlahan melihat chaekyung.

KAMU SEDANG MEMBACA
Promise
Fanfic"aku hanyalah bayangan yang selalu akan mengikutimu kemanapun kau melangkah..." Seperti itulah aku mendeskripsikan diriku. (END)