55. Petunjuk

75 30 46
                                    

Kerapkali dihantui oleh bayangan masa lalu, dan andaikan bunuh diri bukan hal yang menyebabkan dosa

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

Kerapkali dihantui oleh bayangan masa lalu, dan andaikan bunuh diri bukan hal yang menyebabkan dosa. Dukungan orang-orang di sekitar berdampak besar, kesehatan mentalnya membaik seiring waktu terus berganti, dari tahun ke tahun mulai menerapkan prinsip, jangan berharap ke manusia.

Dia apa kabar?

Kakinya menggelantung dengan kepala bertumpu pada lengan, rebahan santuy di atas sofa. Ia kembali berpikir, menyesali atau menangisi apa yang telah berlalu sebenarnya juga termasuk hal konyol dan sudah seharusnya dihentikan. Maka, kapanpun dirinya teringat akan hal menyedihkan di masa lalu perempuan ini langsung mengalihkan mood-nya.

Melakukan kegiatan apa saja yang dapat mengurangi kecemasan berlebih mempengaruhi suasana hati agar tidak memburuk karena hari ini pun, banyak kegiatan maupun perkerjaan rumah yang bisa dikerjakan tanpa perlu menunda-nunda.

Walaupun kepalanya serasa ingin pecah sejak dari kemarin sebab secara tidak sengaja, ataukah memang disengaja Jonathan mengulik kembali kejadian saat di mana Pangeran pernah menjadi pelaku utama pembully-an yang terjadi pada sang matahari. Bodohnya lagi lupa kejadian di mana Naraya pernah balik memukuli anak itu sebagai balas dendam kakaknya disakiti.

Justru sekarang dia dan laki-laki itu memiliki hubungan pertemanan yang baik dengan dirinya membuat si gadis frustrasi sendiri memikirkan semua ini. Melelahkan memang memikirkan seseorang yang bahkan tak kunjung datang.

Manusia emang nggak bisa dipercaya kan, Nachandra?

Berdalih sibuk kepada teman-temannya agar tak diajak main keluar di waktu yang kurang tepat demi menghindari hal-hal tak diinginkan terjadi. Setidaknya untuk sementara ini saja sambil mengumpulkan banyak tenaga sebagai bekal nanti.

Masih sama, gadis itu tidak banyak berubah jika dilihat lebih mendetail bagian bawah matanya pun makin menghitam akibat terlalu sering menatap ponsel dan bergadang sembari mengerjakan skripsi.

Ya, mereka hanya tidak terlalu teliti memperhatikan sosok barunya, terlihat ceria dari luar.

Naraya memutuskan berhenti merokok setelah mendengar kabar duka, ibunda Nachandra meninggal disebabkan penyakit mematikan, beliau mengkonsumsi benda candu itu cukup lama. Ia bergidik ngeri menolak mati.

Sekarang gadis ini memilih tinggal mandiri di sebuah kost-kostan sederhana tak jauh dari kampus, meskipun begitu. Terhitung lama meninggalkan rumah peninggalan ayahnya. Sebenarnya ada rasa penasaran juga tentang bagaimana kehidupan orang-orang yang dikenalnya dulu.

Kepalanya menggeleng lemah masih denial, lantas menampilkan senyuman kecut sambil melempar biji kacang ke dalam mulutnya dia tak takut kalaupun resikonya adalah masuk ke lubang hidung sekalipun.

Toh, tak ada yang peduli ia mati, pikirnya.

Tok tok tok.

"Naraya! Woi buka pintu ngapa!" Suara yang diketahui adalah teman dekatnya bernama Prislly kebiasaan mengetuk pintu lalu berteriak keras bak sedang menangkap maling.

When The Sun Goes Down [𝘤𝘰𝘮𝘱𝘭𝘦𝘵𝘦𝘥]Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang