Chapter 38 - Good Mood

265 43 4
                                    

Keesokan harinya, Endou bangun tidur dengan wajah full senyum. Jika ini dalam anime atau manga, maka akan bisa dilihat latar bunga bermekaran di sekitar Endou.

Alasannya dia bisa senyum selebar itu? Simple, itu karena semalam dia dan Tooru akhirnya menjadi pasang resmi.

-Flashback-

Setelah masuk kedalam Dungeon, mereka disambut oleh NPC di sebuah kerajaan. Ingat saat aku bilang ini Dungeon unik? Ya, seperti ini.

Sang Raja memberikan Quest dimana pahlawan, dalam kasus ini para murid harus mengalahkan raja iblis.

Tapi, belum lama setelah mereka masuk, Ojiro berteriak. Yah, itu bisa dimaklumi karena ekornya tiba-tiba menghilang, lalu yang lain mulai menyadari bahwa mereka tidak bisa menggunakan bakat mereka di sini.

Ini membuat Endou tersenyum lebar seperti orang licik, lalu dia dengan sabar menjelaskan hal ini kepada mereka bahwa mereka tidak akan bisa menggunakan bakat mereka di Dungeon ini.

Setelah selesai menjelaskannya, seseorang yang asing di mata semua orang menghampiri Endou dengan wajah yang agak merah.

"Ada apa?" Tanya Endou.

"Ti—tidak, tidak ada apa-apa, hanya saja aku merasa tidak nyaman karena beberapa tatapan" Balas Tooru.

"Suara ini—?!" Ucap Kaminari.

"Hagakure?!" Lanjut Mineta.

Mereka mengagumi sosok Tooru, begitu juga Endou, meskipun dia sering melihatnya, tapi melihatnya malu-malu seperti ini membuatnya menjadi lebih imut.

Endou berdeham untuk mengalihkan perhatian mereka, lalu menatap tajam kearah 'orang-orang tertentu' seperti dia akan menerkam mereka kapan saja.

Endou menjelaskan sistem Dungeon ini, dimana ini memiliki sistem seperti game RPG. Ya, setiap orang memiliki status mereka masing-masing, dan yang harus mereka lakukan adalah naik level dan kalahkan raja iblis.

Oh ya, seperti yang aku bilang di awal, orang-orang di sini bukan orang sungguhan, tapi mereka benar-benar NPC, dimana mereka tidak akan melakukan apapun bahkan jika kau telanjang bulat di depan mereka.

Raja dibiarkan menceritakan flashback kedatangan raja iblis di kerajaannya, namun mereka sudah mulai pergi karena Endou menyuruh mereka.

Endou membawa mereka ke sebuah ruang bawah tanah rahasia untuk menaikkan level mereka. Awalnya mereka kesulitan, ditambah mereka sering melakukan kesalahan.

Yah, seperti Ojiro yang mencoba menyerang musuh dengan ekornya, tapi karena dia tidak ada ekor, musuh itu memanfaatkan celah itu untuk menghajar Ojiro.

Tapi, setelah 1 jam mereka terbiasa, dan mereka leveling selama 4 jam, hingga akhirnya mereka berhasil mencapai level maksimal.

Meskipun banyak yang mengeluh karena mereka harus berusaha padahal mereka baru selesai mengikuti ujian lisensi sementara, tapi mereka tetap melakukannya.

Setelah itu, mereka pergi ke kastil raja iblis, dan dengan kombinasi serangan mereka, mereka berhasil mengalahkannya hanya dalam waktu 30 menit saja.

Selesai mengalahkan raja iblis, mereka dibawa ke area perayaan, dimana itu adalah taman bermain besar yang sangat indah.

Mereka merasa semua usaha mereka terbayar di sini, dan mereka langsung berkeliling dan menaik setiap wahana yang ada di sana.

Endou pergi bersama Tooru hanya berdua bermain dan bersenang-senang. Sampai di suatu titik, Endou dan Tooru pergi ke sebuah menara jam agar mereka bisa melihat kembang api dengan lebih jelas.

Reincarnated To Anime Verse With Hyper SystemTempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang