BAB 22 | Pasir Putih dan Langit Berbintang

59 23 3
                                    

Halo halo .... Terima kasih yang sudah baca OUR STORY dan memberikan dukungannya pada kisah cinta Cyrilla, Jayden dan Heavy ❤️. Alhamdulillah berkat dukungan kalian, ceria ini masuk katagori Editor's Choice dalam event Author Got Talent 2022. Terima kasih banyak banyak ya 🥰🙏

Oh iya, mohon maaf karena beberapa BAB terakhir aku hapus sebagian, aku sisakan sedikit untuk dibaca, sementara versi lengkapnya bisa teman-teman baca di novelnya ya. Yang berminat boleh banget langsung hubungi aku atau lewat penerbit prospecmedia 🤗🙏

🍀
.
🍀
.

Anda: Kak Heavy nggak kangen sama Cyrilla?

Kak Heavy: Aku kangen, tapi aku bisa apa, kamu di Belitung dan aku di sini?

Anda: Jauh di mata dekat di hati, kayak lagunya Melly Goeslow, jika.

Setelah mengirim pesan kepada Heavy, Cyrilla tertawa sendiri. “Garing banget deh, Cy!” ocehnya pada diri sendiri.

Gadi situ membuka halaman FB dan menuliskan sebuah status di sana.

Cyrilla Meera: Punya pacar, tapi rasa jomlo.

Cyrilla menandai Heavy dalam status FB miliknya. Foto unggahan serta status FB Cyrilla mengundang banyak like dan dibanjiri komentar dari teman satu sekolahnya, termasuk Megan. Kakak kelasnya itu menulis di kolom komentar FB Cyrilla.

Megan Cantik: Kutunggu jomlomu, Heavy Raditya. ♥

Cyrilla tertawa membaca komentar Megan, belum lagi dia geli sendiri melihat gambar hati di akhir kalimat Megan.

“Masih belum menyerah juga ini, Kak Megan,” ucapnya seraya menggeleng ke kiri dan kanan.

Dia lalu beranjak, berjalan setapak demi setapak menjejakkan kakinya agar lebih mendekat ke bibir pantai. Kakinya terendam air hingga mata kaki saat ombak menyapu.

Matanya tertuju pada kulit kerang serta patahan dahan pohon yang ikut tergulung ombak, dia lalu mengambilnya. Tubuhnya berjongkok dan tangannya mulai menuliskan namanya dan nama Heavy, lengkap dengan gambar hati yang sengaja dia ukir.

“Heh, norak amat sih nih, bocah!” Suara Sesy mengejutkan Cyrilla, hingga gadis itu sampai mengurut dadanya.

“Biarin, namanya juga sedang jatuh cinta!” Cyrilla menjulurkan lidahnya, lalu berlari menjauh meninggalkan kakaknya.

“Lagaknya jatuh cinta, dasar bocah!” ucap Sesy sekali lagi.

“Lagaknya jatuh cinta, dasar bocah!” ucap Sesy sekali lagi

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.

💚

💚

Ups! Gambar ini tidak mengikuti Pedoman Konten kami. Untuk melanjutkan publikasi, hapuslah gambar ini atau unggah gambar lain.


Our Story ✔️(TERBIT)Tempat cerita menjadi hidup. Temukan sekarang